Find Us On Social Media :

Hands-on Samsung Galaxy A54 5G: Mid-Range yang Mirip Galaxy S23

By Dayu Akbar, Rabu, 5 April 2023 | 07:00 WIB

Samsung Galaxy A54 5G resmi hadir di tanah air berbarengan dengan Galaxy A34 5G yang merupakan pembaruan dari seri A. Galaxy A54 5G merupakan versi lebih baru dibanding sebelumnya yaitu Galaxy A53 5G yang hadir sekitar setahun lalu. Sebagai seri yang lebih baru, tentu ada beberapa peningkatan yang membuatnya menarik untuk dilirik.Package

Masih sama dengan generasi seri sebelumnya yaitu Galaxy A53 5G, Samsung masih tidak menyertakan kepala charger dalam paket penjualannnya. Kotak penjualannya memiliki ukuran yang tipis dikarenakan ketiadaan aksesori tersebut. Didalamnya hanya terdapat kabel USB type-C, SIM ejector, serta beberapa kertas manual. Sebagai tambahan, seri ini juga menyertakan kartu perdana dari operator XL Axiata yang sudah mendukung jaringan 5G.

Desain

Yang tidak kalah menarik, Galaxy A54 5G hadir dengan desain yang mirip dengan flagship Galaxy S23. Ini terlihat pada sisi belakang yang hadir dengan desain polos serta flat dan juga penempatan kamera belakangnya. Kamera belakangnya ada tiga yang berbentuk menonjol yang terpasang tanpa adanya bingkai atau frame khusus.Bodi belakangnya ini memberikan kesan premium yang menjadi pembeda dengan seri dibawahnya yaitu Galaxy A34 5G. Jika Galaxy A34 5G terlihat bagian belakangnya yang menggunakan material polikarbonat, maka Galaxy A54 5G melapisinya dengan material berbahan mirip kaca. Meski demikian, bodi belakangnya aman dari kotor noda sidik jari atau tangan. Selain build quality-nya pun terasa lebih kuat dengan frame berbahan metal, smartphone ini juga sudah mendapatkan sertifikasi IP67 yang membuatnya tahan air dan debu.

Dimensinya memiliki panjang 158 mm, lebar 76,7 mm, dan ketebalan 8,2 mm. Sementara bobotnya 202 gram yang sedikit lebih berat dari Galaxy A34 5G yang cukup wajar mengingat frame yang digunakannya tadi.Penempatan tombol fisik Power dan Volume bersebelahan di sisi kanan. Sementara sisi atas terdapat slot kartu hibrid yang memungkinkan Anda memasang hingga satu kartu SIM dan kartu microSD hingga 1 TB, atau dua kartu SIM tanpa microSD. Untuk sisi bawah terdapat port USB type-C serta speaker yang masih mono.Layar

Galaxy A54 5G juga memiliki kemiripan dengan Galaxy S23 dalam hal rasio layar yang 19,5:9. Berbekal panel Super AMOLED, resolusinya 1080 x 2340 pixels dengan ukuran 6,4 inci. Untuk pergerakan yang lebih mulus, layarnya mendukung refresh rate hingga 120Hz. Dan sebagai perlindungan sudah terpasang Gorilla Glass 5.

Fitur unggulan lainnya termasuk tingkat kecerahan yang tinggi mencapai 1000 nits. Ini membuatnya tetap nyaman dilihat meski dalam kondisi panas terik. Samsung juga menambahkan fitur Vision Booster dimana layar akan secara otomatis menyesuaikan tingkat kecerahan sesuai dengan kondisi pencahayaan sekitar.Kamera

Samsung Galaxy A54 5G memiliki tiga kamera belakang dengan konfigurasi 50 MP kamera utama dengan bukaan f/1.8 serta fitur OIS, 12 MP kamera ultra-wide, serta 5 MP kamera makro.

Fitur OIS sendiri berguna sebagai penstabil gambar yang akan meminimalisir guncangan sehingga hasil foto lebih stabil. Di bagian depan, Samsung menyematkan kamera depan dengan desain punch hole yang memiliki resolusi 32 MP.Untuk merekam video, kamera utamanya bisa hingga 4K@30 fps dan tidak kalah menarik adalah kemampuan merekam kamera depannya juga sama, hingga resolusi 4K@30fps. Kami juga sempat coba mengambil foto menggunakan kamera utama dengan mode standar dalam beberapa kondisi pencahayaan. Berikut hasilnya:

Spesifikasi

Sebagai peningkatan dari Galaxy A53 5G, Galaxy A54 5G ini mengalami peningkatan dalam hal penggunaan chipset atau SoC. Jika Galaxy A53 5G menggunakan Exynos 1280 maka Galaxy A54 5G menggunakan Exynos 1380. Meski sama-sama merupakan chipset dengan fabrikasi 5nm, Exynos 1380 lebih kencang karena menggunakan masing-masing empat core Cortex-A78 dan Cortex A-55. Sementara Exynos 1280 menggunakan masing-masing dua core Cortex-A78 dan enam core Cortex-A55. Hal ini diklaim Samsung menawarkan performa CPU sampai 30% dibandingkan pendahulunya.

Memori RAM dibekali dengan kapasitas 8 GB yang bisa ditambah dengan fitur RAM plus hingga 8 GB. Sementara penyimpanan internalnya hadir dalam dua pilihan yaitu 128 GB dan 256 GB.Untuk daya tahan penggunaan, baterainya punya kapasitas 5000 mAh serta sudah mendukung pengisian cepat 25 watt.Harga dan Ketersediaan

Galaxy A54 5G tersedia dalam empat pilihan warna, antara lain Lime, Graphite,  Violet, dan  White. Untuk harganya, versi 8 GB/128 GB dibanderol seharga Rp5.999.000 dan versi 8 GB/256 GB seharga Rp6.399.000.