Find Us On Social Media :

Gunakan AI, ELSA Speak & PLN Optimalkan Keterampilan Komunikasi Karyawan

By Liana Threestayanti, Senin, 5 Juni 2023 | 16:30 WIB

Aplikasi pembelajaran bahasa Inggris berbasis AI, ELSA Speak dan PLN gelar pelatihan untuk mengoptimalkan keterampilan komunikasi karyawan.

Aplikasi pembelajaran bahasa Inggris berbasis artificial intelligence (AI), ELSA Speak dan PT PLN (Persero) menggelar pelatihan untuk mengoptimalkan keterampilan komunikasi dan mengembangkan potensi profesional karyawan. 

Kolaborasi ini ditandai dengan peluncuran program “PLN English Community.” Program berjangka waktu tiga tahun ini akan menfasilitasi pelatihan bahasa Inggris di lingkungan BUMN ketenagalistrikan tersebut. 

Program PLN English Community ini menjadi sarana belajar, bertukar informasi, memberikan feedback, dan berbagi kisah sukses melalui pemanfaatan jaringan global untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris.

Menurut Yusuf Didi Setiarto, Direktur Legal dan Manajemen Human Capital PT PLN (Persero), kehadiran program PLN English Community bersama ELSA Speak tidak hanya untuk melatih keterampilan komunikasi menggunakan bahasa Inggris, tapi juga diharapkan mampu meningkatkan standar PLN di kancah global. 

“Lebih dari itu, kolaborasi ini dapat mendukung objektif PLN dalam mencapai 30% dari total karyawan memiliki kemampuan dalam berbahasa Inggris,” ujar Yusuf Didi Setiarto.

Country Manager ELSA Speak Indonesia, Yasser Muhammad Syaiful, menjelaskan bahwa timnya telah merancang program pelatihan dengan menggunakan teknologi AI dan tutor native speaker (blended-learning) yang diyakini sebagai metode yang paling sesuai dan mampu meningkatkan kemampuan bahasa Inggris karyawan sekaligus mampu mengembangkan kompetensi secara profesional.

Sebelum program dimulai, 410 karyawan PLN melakukan tes penilaian untuk menentukan level dan kemampuan berbahasa Inggris. Rangkaian Program PLN English Community terdiri dari tugas mingguan dan kelas virtual bersama native speaker yang dilakukan seminggu sekali. Kurikulum yang dirancang pada program ini untuk meningkatkan kinerja profesional karyawan yang dibutuhkan dalam bisnis, seperti presentasi, berbicara di depan umum, mendelegasikan tugas, dan sebagainya.

Program PLN English Community dibuka oleh Yusuf Didi Setiarto selaku Direktur Legal dan Manajemen Human Capital PT PLN (Persero) dan dihadiri oleh lebih dari 300 karyawan PLN.