Find Us On Social Media :

Paper.id dan BRI Hadirkan Kartu Kredit PAPERCARD, Ini Keistimewaannya

By Indah PM, Rabu, 19 Juli 2023 | 08:30 WIB

Bank Rakyat Indonesia berkolaborasi dengan Paper.id menghadirkan kartu kredit untuk pebisnis, PAPERCARD.

Salah satu tantangan bagi penyedia layanan finansial adalah terus berinovasi untuk memudahkan nasabahnya. Ini pula yang dilakukan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) berkolaborasi dengan PT Pakar Digital Global (Paper.id) dalam menghadirkan kartu kredit PAPERCARD.

Didukung oleh Visa Indonesia, kartu kredit PAPERCARD diklaim memiliki banyak manfaat dan mampu memberikan kemudahan bagi nasabahnya, terutama dalam melakukan digitalisasi pembayaran.

Pertumbuhan bisnis kartu kredit BRI dalam beberapa tahun terakhir tercatat terus menunjukkan tren yang positif. Secara year on year, volume transaksi Kartu Kredit BRI telah tumbuh di atas 40%. Nah, salah satu strategi untuk mencapai pertumbuhan tersebut adalah dengan menerbitkan kartu kredit premium untuk memenuhi kebutuhan pemilik bisnis.

Direktur Bisnis Konsumer BRI, Handayani mengatakan, kerja sama penerbitan kartu kredit co-branding PAPERCARD ini merupakan dukungan berkelanjutan BRI dan Paper.id terhadap visi pemerintah meningkatkan inklusi keuangan.

“Inklusi keuangan salah satunya melalui transaksi nontunai, bertujuan mendukung pelaku UMKM untuk melakukan transformasi digital,” ungkap Handayani. Dengan PAPERCARD, lanjut Handayani, pebisnis dapat bertransaksi dan mengatur pengeluaran secara mudah kapan saja dan di mana saja di platform Paper.id.

Selain itu, akses kontrol terhadap informasi transaksi juga real-time dan akurat. Pengguna PAPERCARD juga dapat menikmati cashback dan berbagai promo menarik dari Kartu Kredit BRI dan Visa. Adapun pengajuan hingga akses informasi dan mutasi transaksi PAPERCARD dapat dilakukan melalui aplikasi web Paper.id.

Lebih lanjut, PAPERCARD juga bisa digunakan untuk pembayaran operasional bisnis lainnya, seperti iklan jasa digital (Meta, Google & TikTok), kebutuhan belanja aset dan inventaris kantor, serta perjalanan bisnis dan jenis pembayaran bisnis lainnya.

Riko Abdurrahman, Presiden Direktur Visa Indonesia, mengungkapkan bahwa studi Visa Consumer Payment Attitudes baru-baru ini menemukan bahwa penggunaan kartu kredit masih lazim, termasuk untuk membayar tagihan di kalangan konsumen, dan paling sering digunakan untuk perjalanan ke luar negeri, belanja dan membeli persediaan, serta food & dining.

“Kami berharap sinergi BRI, Paper.id dan Visa dalam wujud kartu kredit PAPERCARD tidak hanya mendukung kelancaran proses bisnis bagi para pemilik usaha, namun juga menjadi pendorong inklusi keuangan di Indonesia,” tutur Riko. Saat ini Visa tercatat memiliki akses jaringan yang menjangkau lebih dari 80 juta merchant di lebih dari 200 negara dan wilayah di seluruh dunia.

Ada dua jenis kartu kredit PAPERCARD, yakni SPACECARD & UNIVERSECARD. Keduanya merupakan kartu dengan beragam manfaat yang disesuaikan dengan kondisi bisnis dari berbagai skala.

SPACECARD adalah jenis kartu kredit yang ditujukan untuk memenuhi kebutuhan dasar dalam mengatur cash-flow dan memantau pengeluaran bisnis secara real-time. Kemudian untuk UNIVERSECARD adalah jenis kartu kredit yang menggabungkan seluruh keunggulan dari SPACECARD dilengkapi beragam manfaat premium, seperti akses ke airport lounge dan konversi transaksi ke airline mileage.

CEO & Co-founder Paper.id, Yosia Sugialam mengungkapkan, kehadiran PAPERCARD diyakini mampu memberikan dampak positif bagi pebisnis, khususnya pengguna Paper.id agar bisa merasakan inovasi pembayaran digital sekaligus juga bisa menikmati benefit atau personal value kepada pemiliknya.

Baca juga: Fintech Lending Indodana Gandeng Circle K Perluas Layanan PayLater