Find Us On Social Media :

Yuk! Kunjungi EVLOS Summit, Bantu Perusahaan Bertransformasi Cerdas

By Adam Rizal, Senin, 31 Juli 2023 | 16:25 WIB

Searce Bakal Gelar Ajang Bergengsi EVLOS Summit 2023

Searce, perusahaan konsultan teknologi yang berfokus pada solusi cloud, kecerdasan buatan (Artificial Intelligence) dan analitik data akan menggelar ajang bergengsi EVLOS Summit di Jakarta pada Kamis, 10 Agustus 2023.

EVLOS Summit kali ini mengangkat tema "Driving Intelligent Outcomes for Customers in Indonesia" yang akan menyuguhkan para peserta acara berisikan wawasan dan pengalaman terbaru seputar industri digital dan solusinya.

Pemilihan kata EVLOS sendiri adalah 'SOLVE' yang dieja terbalik dan mengidentifikasikan 'solve’ secara berbeda ~ ‘solve’ dengan lebih cerdas, lebih cepat, lebih baik melalui beragam initiatif Digital Transformasi.

"EVLOS adalah cara kerja (misi) di Searce. Semua yang kami lakukan di Searce - dilakukan dengan banyak iterasi yang bijaksana dan kami terus mengembangkannya dengan tujuan mendorong hasil bisnis yang cerdas, berdampak, dan futuristik untuk mitra klien kami," kata Benedikta Satya , Country Director Searce Indonesia.

Dalam ajang EVLOS Summit, para peserta dapat melihat solusi dan teknologi terbaru serta memungkinkan para peserta berdiskusi dan berbagi ide dengan para narasumber Searce.

"EVLOS Summit Indonesia diselenggarakan untuk mendorong para ‘solvers’ yang berani memecahkan masalah dengan cara yang cerdas, lebih baik dan lebih cepat," ujarnya.

Bene sapaan akrab Benedikta mengatakan saat ini data telah menjadi komoditi bagi sebagian besar pelaku usaha di Indonesia, sehingga ketersediaan dan perkembangan data menjadi penting dan sangat “crucial” dalam memastikan perkembangan bisnis yang ada.

"Pada event ini, Searce akan memberikan paparan berbagai solusi dari Google yang akan membantu para pelaku bisnis untuk dapat memanfaatkan teknologi terbaru dalam usaha menyiapkan diri untuk potensi pasar yang berkembang kedepannya," katanya.

Searce Gelar EVLOS Summit Searce 2023

EVLOS Summit Indonesia menyasar para eksekutif TI lintas industri yang fokus pada transformasi digital perusahaannya. Dalam ajang itu, para eksekutif perusahaan dapat belajar dan menjadi lebih baik sebagai pemecah masalah.

Searce adalah salah satu mitra Google Cloud terbesar secara global yang memungkinkan klien untuk mempercepat perjalanan Google Cloud mereka. Sebagai Global Managed Services Partner, tim pakar Searce dan pakar Google Cloud akan membangun dan menyelesaikan tantangan kompleks perusahaan atau pelanggan dengan Google Cloud secara global.

EVLOS Summit Searce menghadirkan beberapa topik menarik yang patut para eksekutif perusahaan ikuti yaitu :

● Memulai dan mengimplementasikan proyek Modernisasi Infrastruktur● Memulai budaya ‘Data - Driven’ di organisasi Anda● Membangun dan menerapkan Aplikasi AI● End-to-end Platform Data Management

Acara ini menjadi tuan rumah bagi berbagai perusahaan dari berbagai industri termasuk Kredivo, Ayoconnect, dan Nuon Indonesia.

"Kami akan memastikan bahwa Anda akan bertemu dengan para pemecah fenomenal dan futuris sejati yang dapat Anda ajak 'menghadapi' tantangan terbesar berikutnya," tutupnya.

Yuk! tunggu apalagi, jangan lewatkan kesempatan emas ini untuk bertemu dengan para "solver" dari Searce. Silakan daftarkan diri Anda di https://socmed-evlos.qis.events/