Find Us On Social Media :

Kini Anda Bisa Bangun Perusahaan Software dengan Bantuan ChatGPT

By Adam Rizal, Minggu, 17 September 2023 | 09:30 WIB

Ilustrasi ChatGPT.

Sebuah laporan terbaru mengungkapkan saat ini Anda dapat menciptakan dan mengelola perusahaan software dengan bantuan chatbot AI ChatGPT dengan sangat mudah.

Sekelompok peneliti Brown University dan beberapa universitas di China telah menguji kemampuan chatbot AI berbasis ChatGPT 3.5 untuk mengembangkan software tanpa pelatihan panjang.

Dalam eksperimen ini, para peneliti menciptakan organisasi fiktif bernama ChatDev yang fokus mengembangkan software.

Kemudian, para peneliti itu melakukan empat tahap penting dalam proses pengembangan software yaitu perancangan, pengkodean, pengujian, dan dokumentasi.

Para peneliti memberikan tugas kepada bot AI, termasuk merancang dan memprogram. Hasilnya, bot AI itu mampu berkomunikasi satu sama lain, mencari klarifikasi, dan berbagi informasi penting selama proses berlangsung, dengan intervensi manusia yang minimal seperti dilansir Business Insider.

Hasil Bot AI ini juga mengindikasikan potensi untuk meniru alur komunikasi antar rekan kerja dalam sebuah organisasi. Hasil penelitian mengungkapkan perusahaan pengembangan software bisa menyelesaikan seluruh proses pengembangan dalam kurang dari tujuh menit dengan biaya kurang dari satu dolar Amerika.

Rata-rata pengembangan software dan antarmuka berukuran kecil menggunakan platform CHATDEV itu memakan waktu 409,84 detik, jauh lebih cepat dibandingkan dengan siklus pengembangan perangkat lunak konvensional yang biasanya memakan waktu 2 hingga 4 minggu, bahkan beberapa bulan per siklus.

Para peneliti juga mencatat tingkat keberhasilan yang mencapai 86,66 persen dalam proses pengembangan perangkat lunak.

Hasil penelitian juga mengungkapkan bot AI mampu mengidentifikasi dan menyelesaikan berbagai masalah dengan menggunakan memori dan kemampuan refleksi diri mereka.

Baca Juga: Salesforce Bakal Luncurkan Alat AI Einstein Copilot, Ini Keunggulannya

 Baca Juga: Pemerintah RI Tutup Situs Judi Online dengan Bantuan Teknologi AI