Find Us On Social Media :

Google Tambahkan Tiga Fitur AI Terbaru untuk Peramban Chrome

By Adam Rizal, Jumat, 26 Januari 2024 | 11:30 WIB

Ilustrasi Google Chrome.

Google menambahkan tiga fitur Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan terbaru ke aplikasi browser Chrome. Pengembangan ketiga fitur itu berdasarkan teknologi AI generatif dan akan memberikan manfaat yang besar kepada pengguna Chrome. Tentunya, kehadiran ketiga fitur AI itu  akan membuat pengguna Chrome lebih nyaman saat menjelajahi platform tersebut sekaligus meningkatkan tingkat keamanan dan aksesibilitas Chrome secara keseluruhan.

Google mengungkapkan bahwa ketiga fitur AI tersebut adalah sebagai berikut:

1. Tab Organizer yang memungkinkan pengguna untuk mengatur tab-tab yang terbuka secara otomatis, membantu dalam penelusuran topik, perencanaan perjalanan, dan penelitian produk.

2. Pembuatan tema otomatis. Fitur AI itu akan  membantu pengguna membuat tema sesuai suasana hati dan selera pengguna dengan bantuan AI, menghilangkan kebutuhan untuk mencari tema secara manual.

3. Fitur 'Help me write', memungkinkan Chrome untuk membantu pengguna menulis ulasan atau komentar dengan memberikan rekomendasi kata-kata secara cepat, serta menambahkan caption langsung pada video yang diputar. Chrome juga dapat menyediakan berbagai macam rekomendasi kata yang bisa digunakan. Pengguna  Chrome dengan adanya fitur AI terbaru juga disebut akan lebih mudah untuk menemukan poin-poin penting atau ringkasan dalam suatu halaman situs.

Fitur AI ini juga dapat mendeteksi potensi ancaman malware pada situs web, serta mengatur perizinan pada Chrome secara otomatis. Pengguna di PC Windows dan Mac akan segera mendapatkan akses ke fitur-fitur baru ini dalam beberapa hari ke depan, dimulai dari Amerika Serikat sebelum menyebar ke wilayah lain secara bertahap.

Baca Juga: Vodafone Kasih Rp23 Triliun ke Microsoft untuk Kembangkan AI

 Baca Juga: OpenAI Hukum Pengembang yang Pakai ChatGPT untuk Kampanye Politik