Find Us On Social Media :

Soundcore AeroFit Pro, Open Ear Earbuds Premium dengan Fitur Lengkap

By Dayu Akbar, Senin, 1 April 2024 | 08:00 WIB

Soundcore AeroFit Pro

Soundcore resmi meluncurkan earbuds premium terbaru yaitu AeroFit Pro untuk pasar Indonesia. Earbuds terbaru ini bidik pengguna aktif, bahkan untuk kegiatan olah raga seperti lari ataupun bersepeda. Hal ini berkat desain open ear dengan model pengait berlapis bahan yang lembut saat bersentuhan dengan kulit sehingga terasa nyaman dan pas di telinga saat digunakan.Desain open ear ini dilengkapi dengan fitur Open Ear Transparency serta posisi driver audio yang berada di luar liang telinga sehingga pengguna dapat selalu waspada dan tetap bisa memperhatikan kondisi lingkungan sekitar saat mengenakannya ketika bersepeda maupun berjalan di tengah keramaian.AeroFit Pro memiliki driver berukuran lumayan lebar 16,2mm untuk menghasilkan kualitas performa audio terbaik untuk seluruh frekuensi yang didukung. Driver berbentuk lengkung menonjol di sisi atas berbalut material titanium melengkapi kesempurnaan pengalaman mendengarkan audio untuk bunyi pada rentang frekuensi tengah hingga tinggi. Untuk menangani nada-nada di frekuensi rendah, telah dilengkapi pula dengan teknologi Soundcore BassUp yang mampu menghasilkan respons suara bass yang menggelegar. Selain itu, fitur porta akustiknya membantu mengarahkan suara dari audio driver dengan tepat ke telinga sehingga suara terdengar lebih jernih sekaligus mencegah bocoran suara keluar.AeroFit Pro memiliki 4 (empat) mikrofon yang telah dilengkapi dengan algoritma AI canggih, sehingga mampu menghasilkan kualitas audio yang jernih tatkala digunakan untuk melakukan atau menerima panggilan. Mendukung pula fungsi kustomisasi melalui aplikasi Soundcore yang tersedia di Android Play Store dan Apple App Store.

Soundcore AeroFit Pro

Koneksi nirkabelnya mendukung Bluetooth 5.3 dengan konektivitas multi titik, sehingga peranti bisa digunakan baik itu di laptop maupun gawai telepon secara simultan. AeroFit Pro juga menawarkan fitur anti air IPX5 dan teknologi anti keringat berbalut teknologi canggih SweatGuard yang merupakan hak cipta milik Soundcore.Sesuai penamaannya, AeroFit Pro punya fitur yang lebih lengkap dibanding versi non-Pro. AeroFit Pro mendukung LDAC decoding yang mampu menghasilkan pengalaman audio yang kaya dan mendetil di telinga pengguna. AeroFit Pro juga dilengkapi dengan teknologi 360 Spatial Audio yang memungkinkan suara selalu mengikuti gerak kepala pengguna, menjadikan posisi pengguna selalu pas di tengah dan tersuguhi dengan kualitas audio terbaik.Keunggulan lain dibanding non-Pro adalah dilengkapi dengan neckband yang dari bahan kabel titanium setebal 0,7mm dengan material berkelas teknologi luar angkasa. AeroFit sendiri telah melalui lebih dari 5.000 kali pengujian bengkokan material dan telah tersertifikasi oleh SGS yang menjamin durabilitas material yang tahan lama.

Soundcore AeroFit Pro

Seri AeroFit menawarkan waktu menyala baterai terpanjang untuk kategori open ear di industri. AeroFit Pro mampu bertahan hingga 14 jam penggunaan. Apabila digunakan bersamaan dengan casis catu daya (charging cases), AeroFit Pro bisa menyala hingga 46 jam lamanya. Selain itu, apabila ada indikasi baterai sudah hampir habis, pengguna cukup meletakkannya di charging cases selama 10 menit. Langkah ini bisa menambah waktu menyala ekstra 5,5 jam penggunaan untuk AeroFit Pro.Tersedia dalam pilihan warna Aqua Blue, Dynamic Black, Electric Purple, dan Frost White, Soundcore AeroFit Pro dibanderol dengan harga Rp2.999.000.

Lini Soundcore Lainnya

Selain AeroFit Pro, Soundcore juga meluncurkan jajaran audio lainnya yaitu Soundcore V30i yang merupakan Open Ear Earbuds, Soundcore P40i sebagai produk True-Wireless Earbuds, dan Soundcore Space One yang merupakan Headphone dengan fitur Active Noise Cancelling.

Untuk harganya, Soundcore V30i dibanderol Rp699.000, Soundcore P40i Rp799.000, dan Soundcore Space One seharga Rp1.199.000.