Find Us On Social Media :

Google Gemini Kepergok Baca Dokumen PDF di Drive Tanpa Izin Pengguna

By Liana Threestayanti, Senin, 15 Juli 2024 | 18:30 WIB

Chatbot AI Google Gemini dilaporkan membaca atau memindai dokumen yang ada di Google Drive tanpa izin.

 

Chatbot AI Google Gemini dilaporkan seorang pengguna membaca atau memindai dokumen yang ada di Google Drive tanpa izin sehingga menimbulkan kekhawatiran tentang privasi di kalangan pengguna. 

Seperti yang dilaporkan oleh Tom's Hardware, dalam cuitannya di platform X,  Kevin Bankston menceritakan bahwa setelah ia membuka laporan pajak yang berupa file PDF di Google Docs, Gemini tiba-tiba muncul dan memberikan ringkasan laporan tersebut. Padahal, menurut Kevin, ia tidak pernah mengaktifkan Gemini setelah membuka file PDF tersebut, dan tidak memberikan informasi apa pun kepada Gemini.

Setelah melakukan penyelidikan lebih lanjut, Kevin menemukan bahwa masalah tersebut hanya terjadi pada file PDF. Lantas ia  menduga, hal ini terjadi lantaran ia pernah membuka file PDF dan mengeklik tombol Gemini sehingga  “memberikan sinyal” kepada Gemini bahwa ia boleh muncul setiap kali pengguna membuka file PDF.

Menurut cuitannya, Kevin Bankston meminta bantuan Google Gemini untuk menonaktifkan fitur tersebut, tapi Gemini memberikan petunjuk yang salah tentang pengaturan yang tidak ada. Akhirnya, Kevin menemukan lokasi sebenarnya dari pengaturan untuk menonaktifkan Gemini di Google Docs, tetapi ia mendapati bahwa fitur tersebut sudah dinonaktifkan.

Para netizen pun memberikan tanggapan yang beragam terhadap apa yang dialami Kevin Bankston. Ada pengguna yang mengeluhkan soal layanan produktivitas Google yang mungkin dijadikan training hub bagi model-model AI Google. Ada pula netizen yang mempertanyakan tindakan Kevin mengunggah laporan pajaknya ke Google Docs. 

Meski informasi yang ada di media sosial, seperti yang diceritakan Kevin Bankston, harus disikapi secara hati-hati, tetap saja ada kemungkinan bahwa Google Gemini bisa “mengintip” file-file milik pengguna lebih dari yang kita kira. 

Baca juga: Kini Pelanggan Model AI Gemini Advanced Dapat Menggunakan Imagen 3

Baca juga: Alasan Chatbot AI Google Gemini Lebih Baik Dibanding ChatGPT