Find Us On Social Media :

Veeam Cybersecure Pakai AI dan ML Jaga Keamanan Data Pelanggan

By Adam Rizal, Sabtu, 17 Agustus 2024 | 11:00 WIB

Raymond Goh (Vice President Systems Engineering, APJ Veeam)

Veeam Software, pemimpin di segmen Data Resilience berdasarkan pangsa pasar menghadirkan solusi keamanan ampuh Veeam Cybersecure yang mencakup seluruh keamanan siber end-to-end dengan menggunakan teknologi artificial intelligence (AI) atau kecerdasan buatan dan machine learning.

Raymond Goh (Vice President  Systems Engineering, APJ Veeam) mengatakan Veeam memberikan perlindungan data secara menyeluruh dengan melakukan back-up data pelanggan dan memindai data pelanggan dengan bantuan teknologi artificial intelligence (AI) dan machine learning (ML).

"Cukup masuk akal saat saya melakukan backup, saya harus memindai data Anda. Kami menggunakan AI dan ML sebagai bagian dari in-line check. Begitulah cara kami memanfaatkan AI dan ML untuk mendalami pendeteksian awal dari setiap kemunculan ancaman terhadap  data Anda," katanya.

Veeam juga memulihkan/merestorasi data Anda dengan cepat dan bersih sehingga tidak ada data-data yang terinfeksi malware di dalamnya. Veeam juga mendorong para pelanggan untuk melakukan pembaruan sistem keamanan dan mengaudit sistem keamanannya setiap kuartal. 

"Anda harus mendorong karyawan Anda melakukan pemeriksaan kesehatan keamanan data setiap kuartal untuk memastikan bahwa Anda mematuhi analisa keamanan Anda sendiri. Kami akan berkonsultasi dan membimbing mereka sejak hari pertama. Kami memberikan Anda saran berdasarkan spesialis keamanan  yang sangat kredibel, serta didukung oleh pengalaman bertahun-tahun dalam akumulasi data kasus," ujarnya.

Andreas Kagawa (Country Manager Indonesia Veeam) mengatakan Veaam telah memindai apakah data yang di-backup itu ada ransomware atau bukan dan Veeam memastikan pelanggan memiliki sure backup yang memungkinkan pelanggan mengambil data saat dibutuhkan. Veeam juga memastikan pelanggan memiliki immutability. Immutability artinya file backup tersebut tidak bisa diubah. Karena kalau ada enkripsi atau apa, pasti ada perubahan. 

"Kami percaya diri dengan semua solusi, kemampuan dan kelebihan kami. Jika pelanggan mengikuti praktik terbaik kami dan melakukan konfigurasi semua hal-hal penting untuk menjadi perusahaan ketahanan data, kami sepenuhnya yakin bahwa file backup Veeam bukan hanya di-backup dengan aman," ujarnya.

"Kami punya yang namanya worm, writing once read many. Jadi, ini berarti bahwa data yang sudah bersih saat dicadangkan, tidak dapat diubah sama sekali saat dicadangkan. Jadi artinya tidak bisa dienkripsi. Kami juga punya secure restore. Kembali ke sebelum di-restore, kita bisa scan lagi. Jadi untuk memastikan data yang direstore itu juga melakukan reinfeksi. Dan ini adalah data-data yang aman untuk di-restore," ujarnya.

Baca Juga: Veeam Cyber Secure Hadirkan Solusi Resiliensi Data di Indonesia