Avanade, perusahaan penyedia solusi Microsoft terkemuka, telah menunjuk Megawaty Khie sebagai Regional Managing Director yang baru untuk Asia Tenggara. Penunjukan ini akan efektif dalam waktu dekat.
Dalam peran barunya, Megawaty akan memimpin tim Avanade di Asia Tenggara yang terdiri dari para profesional dan inovator digital. Ia akan bertanggung jawab untuk mendorong pertumbuhan bisnis di kawasan ini, serta memperkuat posisi Avanade sebagai pemimpin solusi Microsoft di pasar.
Megawaty menegaskan keahlian dan inovasi Microsoft yang terdepan di pasar. "Saya pribadi sangat mendukung peran teknologi dalam membuka potensi manusia dan bisnis, serta mendorong kemakmuran dan kemajuan sosial ekonomi," imbuhnya
Megawaty Khie akan berbasis di Singapura dan bekerja langsung di bawah Bhavya Kapoor, Presiden Avanade untuk Asia Pasifik. Kapoor menyatakan keyakinannya terhadap kepemimpinan Megawaty, terutama karena kawasan ini sedang mengalami percepatan adopsi kecerdasan buatan (AI) dan inovasi digital.
"Dengan rekam jejak Megawaty yang kuat sebagai pemimpin yang mengutamakan orang dan pengetahuannya yang mendalam tentang pasar Asia Tenggara, saya yakin dia akan membawa Avanade ke tingkat yang lebih tinggi," ujar Kapoor.
Sebelum bergabung dengan Avanade, Megawaty memegang berbagai peran kepemimpinan di beberapa perusahaan teknologi global. Ia pernah menjabat sebagai Regional Director untuk Indonesia dan Malaysia di Google Cloud, dan memimpin peluncuran Google Cloud Region di Jakarta. Pengalaman selama 30 tahun ini mencakup berbagai sektor, mulai dari Enterprise hingga UMKM dan Konsumen, di perusahaan seperti Microsoft, SAP, IBM, dan Dell.
Sebagai perusahaan yang berfokus pada teknologi Microsoft, Avanade terus mengembangkan solusi berbasis AI dan digital di seluruh Asia Tenggara. Megawaty Khie dipandang sebagai sosok yang tepat untuk memimpin transformasi ini di tengah meningkatnya permintaan pasar terhadap teknologi digital yang lebih maju.
Baca juga: Avanade dan Microsoft Hadirkan Solusi AI Terbaru Tingkatkan Bisnis