Find Us On Social Media :

KligMe dari Astragraphia Mudahkan Mahasiswa dan Dosen Cetak Dokumen

By Dayu Akbar, Rabu, 11 Juli 2018 | 17:24 WIB

Aktivitas perkuliahan tidak terlepas dari kebutuhan mencetak dokumen yang cukup sering atau dalam jumlah besar. Namun harus diakui bahwa tidak semua mahasiswa memiliki perangkat pendukung untuk aktivitas tersebut. 

Berbagai layanan percetakan komersil yang ada juga memiliki kendala seperti antrian yang panjang ataupun jarak yang terkadang jauh dari lokasi perkuliahan.

Untuk itu, Astragraphia sebagai perusahaan yang bergerak dalam bidang usaha perdagangan dan penyedia layanan peralatan perkantoran, menawarkan solusi bagi permasalahan tersebut dengan menghadirkan KligMe

KligMe merupakan layanan yang terdiri dari perangkat multifungsi Fuji Xerox serta KligMe Station yang berguna untuk memudahkan para mahasiswa maupun dosen untuk melakukan aktivitas seperti mencetak, menggandakan, dan memindai berbagai dokumen secara mandiri tanpa bantuan operator.

Ditujukan bagi mahasiawa dan dosen, solusi ini akan diterapkan di berbagai kampus agar mudah dijangkau bagi segmen tersebut.

Penggunaannya dirancang agar mudah digunakan. Pengguna cukup mendatangi mesin multifungsi Fuji Xerox dan KligMe di area kampus, sambung dengan jaringan atau WiFi KligMe. Selanjutnya pembayaran dilakukan secara cashless melalui e-money yang didukung oleh empat bank besar di Indonesia.

Sejauh ini solusi KligMe masih dalam tahap penjajakan dengan beberapa kampus di Indonesia. Ditargetkan tahun ini sekitar 50 kampus akan memanfaatkannya, bahkan tahun depan Astragraphia juga menargetkan sekitar 200 kampus negeri dan swasta di Indonesia akan memanfaatkan layanan ini.

Solusi ini sendiri sudah diadopsi di luar negeri dan banyak ditempatkan di umum seperti convenience store dan lainnya.

Kedepannya tidak tertutup kemungkinan layanan yang ditawarkan KligMe akan berkembang lebih jauh seperti penyediaan layanan cloud atau lainnya.