Pengguna juga dapat saling bertanya mengenai tips menulis esai, mempersiapkan wawancara, dan saling mengingatkan tentang tenggat waktu pendaftaran.
Telegram menegaskan, semua itu dapat dilakukan dengan tetap menjaga keamanan data karena nomor telepon pengguna tidak akan terlihat oleh orang yang tidak terdaftar dalam kontak telepon genggam kita.
Pengguna juga dapat mengubah pengaturan ini untuk keamanan maksimum sehingga tidak ada orang yang dapat melihat nomor teleponnya.
Caranya, masuk menu Pengaturan > Privasi dan Keamanan > Nomor Telepon. Pilih opsi “Tidak Ada” dalam bagian “yang dapat melihat nomor telepon saya”.
Pengguna juga dapat menyembunyikan status "Last Seen" dengan membuka Pengaturan > Privasi dan Keamanan > Waktu Aktif dan Terlihat, dan memilih siapa yang dapat melihat timestamp.
2. Mendapatkan jawaban
Grup Telegram dapat menampung hingga 200.000 anggota, sehingga akan ada banyak orang yang dapat membantu pengguna di setiap langkah. Setiap pertanyaan seputar beasiswa dapat ditanyakan kepada banyak orang dalam grup tersebut.
Selain itu, replies, mentions, dan hashtags membantu menjaga keteraturan dan memastikan bahwa komunikasi di komunitas yang berukuran besar tetap efisien. Admin juga seringkali menggunakan admin bot untuk membantu mengelola sebuah grup.
3. Menemukan informasi
Salah satu kelebihan Telegram adalah sistem chat yang berbasis cloud atau cloud chat. Dengan fitur ini, anggota grup yang baru saja bergabung dalam ruang obrolan tertentu dapat melihat riwayat obrolan atau obrolan yang dilakukan oleh pengguna lain sebelum anggota tersebut bergabung. Admin grup tidak perlu menjelaskan obrolan sebelumnya setiap kali anggota baru bergabung dan anggota tersebut dapat langsung mengakses berbagai tautan serta sumber-sumber lainnya sebagai referensi tambahan.
Ukuran dokumen/file yang dapat diunggah ke Telegram cukup besar dibandingkan dengan beberapa aplikasi messenger lainnya. Telegram memungkinkan penggunanya untuk mengunggah file hingga 2GB.
4. Tetap sesuai tenggat waktu
Bersama ribuan orang yang sedang menjalani proses yang sama, pengguna akan selalu diingatkan tentang tenggat waktu oleh anggota komunitas yang lainnya.
Tentu saja, yang terbaik adalah menjaga timeline kita sendiri dan menjadi yang paling tepat waktu. Namun karena ada begitu banyak langkah dalam proses aplikasi, jika suatu hari ada yang kamu lupakan, ada yang dapat menjadi pengingat.
5. Setelah diterima di universitas impian
Telegram menyediakan bot kustomisasi yang memiliki berbagai fungsi yang berbeda. Salah satu bot ini dapat membantu pengguna setelah diterima di program beasiswa.
Jika diaktifkan, @CheveningBot akan menanyakan sebanyak dua kali dalam sebulan apakah ingin bertemu dengan Chevener lain. Jika ya, bot dapat menemukan buddy untuk pengguna penerima beasiswa. Hal ini bisa sangat membantu saat pengguna merupakan pendatang di kota baru dan bertemu teman baru bukan hal yang mudah dilakukan.
Penulis | : | Liana Threestayanti |
Editor | : | Liana Threestayanti |
KOMENTAR