Find Us On Social Media :

Apa Dampak Penghargaan IT & TELCO 2018 Terhadap Bisnis Perusahaan?

By Adam Rizal, Jumat, 7 Desember 2018 | 00:05 WIB

Majalah It Works kembali menggelar penghargaan bergengsi IT & TELCO yang terbesar dan paling kredibel di Indonesia di Golden Ballroom – The Sultan Hotel Jakarta, Kamis, 6 Desember 2018.

Penghargaan yang diberikan dalam kegiatan ini, terdiri dalam beberapa kategori. Pertama adalah TOP IT Implementation, yang dibagi dalam beberapa sektor usaha.

Kedua adalah kategori TOP Business Solution yang diberikan kepada principal/vendor global dan lokal, yang penilaiannya dilakukan melalui rekomentasi user IT & TELCO di Indonesia.

Solusi Bisnis yang paling banyak direkomendasikan oleh perusahaan/user, ditetapkan sebagai Business Solution yang terbaik, sehingga mendapatkan penghargaan TOP IT Business Solution 2018. Ketiga adalah TOP IT & TELCO Hardware yang penilaiannya dilakukan melalui market research, khusus utk produk hardware dan telco. Peserta berkesempatan untuk mendapatkan hasil analisis market research setebal 120 halaman.

Adapun yang keempat, adalah kategori khusus dimana Dewan Juri memberikan penghargaan atas inovasi-inovasi tertentu, yang layak diapresiasi.

Sedangkan kelima, adalah kategori TOP Digital Transformation Readiness, yakni indeks kesiapan perusahaan dan instansi pemerintahan dalam melakukan tranformasi digital.

Ditambahkan pula, bahwa Keputusan Dewan Juri bersifat tetap dan final. Namun, jika ditemukan kasus, berita negatif, atau informasi lain yang dianggap penting dan berpengaruh terhadap hasil penilaian, maka Dewan Juri melalui panitia, akan meminta informasi dan klarifikasi dari finalis yang bersangkutan, dimana kasus/ berita negatif tersebut dapat berpotensi membatalkan penghargaan yang diperolehnya dari ajang Top IT & TELCO 2918 ini.