Find Us On Social Media :

Kini Waze Punya "Siri Shortcut" di iPhone, Apa Fungsinya?

By Adam Rizal, Minggu, 17 Februari 2019 | 11:00 WIB

Kini Waze Punya "Siri Shortcut" di iPhone, Apa Fungsinya?

Layanan navigasi milik Google, Waze, baru saja diperbarui dengan fitur "Siri Shortcut" untuk pengguna perangkat iOS.

Fitur tersebut memungkinkan pengguna bisa merekam sebuah perintah untuk melakukan navigasi ke tempat favorit, atau yang sering dikunjungi tanpa harus membuka Waze.

"Siri Shortcut" sendiri merupakan fitur terbaru dari Apple yang hadir di iOS versi 12.

Sejatinya, "Siri Shortcut" merupakan fitur asisten digital Siri yang memungkinkan pengguna membuat pintasan suara sendiri untuk melakukan pengoperasian aplikasi tanpa harus membukanya.

Lalu, bagaimana cara mengaktifkan dan menggunakan "Siri Shortcut" di Waze?

Simak langkah berikut. Pertama, pengguna harus menyimpan terlebih dahulu destinasi favorit atau yang sering dikunjungi, bisa rumah, tempat kerja, atau tempat berlibur.

Untuk menyimpan tempat, buka aplikasi Waze di iPhone. Lalu, pilih ikon "search" pada bagian kiri bawah aplikasi.

Setelah itu, pilih tab "Favorites". Kemudian, pilih menu "Add new favorite" untuk menambahkan destinasi yang diinginkan.

Setelah menambah tempat favorit pada daftar "Favorites", pengguna kemudian bisa mengatur perintah yang bakal digunakan untuk "Siri Shortcut".

Untuk mengatur "Siri Shortcut", buka aplikasi Waze, lalu pilih ikon "search" pada bagian bawah aplikasi.

Kemudian, pilih "Settings" yang terletak pada bagian kiri atas tampilan menu "search". Setelah itu, pilih "Voice and sound", dan pilih "Siri Shortcuts".

Di sini, pengguna bisa memilih tempat favorit yang tersimpan sebelumnya dan mengintegrasikan tempat tersebut dengan pintasan suara "Siri Shortcuts".