Find Us On Social Media :

Review Huawei Mate 20: Unggulkan Kemampuan pada Kamera Utama

By Dayu Akbar, Senin, 6 Mei 2019 | 07:00 WIB

Huawei Mate 20 bisa jadi salah satu flagship yang menarik. Selain harganya yang lebih masuk akal, kinerja serta kemampuannya juga bagus. Varian ini memang memiliki kamera utama yang lebih rendah dibanding seri Pro-nya, tetapi sudah cukup mumpuni untuk smartphone flagship.

Plus: Kinerja tangguh, tiga kamera utama dengan kemampuan baik, aplikasi kamera yang kaya fitur, desain kekinian, layar besar dengan Gorilla Glass, bisa bikin video dengan efek slow-motion sampai 960 fps, daya tahan baterai tangguh.

Minus: belum water resistant, jenis kartu memori eksternal yang didukung tidak umum.

Spesifikasi

SoC HiSilicon Kirin 980 (dual core Cortex-A76 2,6 GHz, dual core Cortex-A76 1,92 GHz, dan quad core Cortex-A55 1,8 GHz plus Mali-G76 MP10)
RAM 6 GB
Media simpan internal 128 GB
Selot SIM Dual nano-SIM (dukung Nano Memory secara hibrida)
Jaringan seluler GSM/HSPA/LTE
Dukungan koneksi Wi-Fi 802.11a/b/g/n/ac, DLNA, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth 5.0, A2DP, aptX HD, LE, GPS, A-GPS, GLONASS, BDS, GALILEO, QZSS, radio FM, NFC, inframerah, USB 3.1 Type-C
Sensor Accelerometer, light, proximity, gyroscope, orientation, sound, magnetic, sidik jari
Kamera Belakang: 12 MP, f/1,8, 27 mm (wide) + 16 MP, f/2,2, 17 mm (ultrawide) + 8 MP, f/2,4, 52 mm (telephoto); dual-LED flash; video 4K @ 30 fpsDepan: 24 MP, f/2,0, 26 mm; video 1.080p @ 30 fps
Layar 6,53″ IPS LCD 2.244 x 1.080 piksel (18,7:9), Gorilla Glass
Baterai Li-ion 4.000 mAh
Dimensi/bobot 15,82 x 7,72 x 0,83 cm/188 gr
Sistem operasi Android 9.0 Pie (EMUI 9.0)
Situs https://consumer.huawei.com/id
Garansi 1 tahun
Harga Rp8.999.000