Find Us On Social Media :

6 Tips Hemat Daya Tahan Baterai Ponsel Pintar Selama Mudik Lebaran

By Adam Rizal, Kamis, 6 Juni 2019 | 11:30 WIB

Jika tak ingin keseringan isi ulang baterai, biasakan gunakan Dark Mode

Sementara pengguna iPhone, bisa mematikan fitur ini melalui menu Pengaturan> Privasi> lokasi.

Gunakan aplikasi penghemat baterai Saat ini sudah banyak ponsel pintar yang menyertakan aplikasi penghemat baterai di dalam sistem operasinya.

Selain menghemat daya, biasanya aplikasi tersebut juga bisa memantau kesehatan baterai. Beberapa aplikasi hadir dengan fitur yang dapat memaksimalkan daya tahan baterai.

Biasanya, untuk memaksimalkan daya tahan baterai, aplikasi ini akan mengubah sejumlah pengaturan ponsel misalnya tingkat cahaya layar.

5. Matikan widget

Widget yang digunakan pada ponsel memang bisa mempercantik tampilan muka ponsel. Namun widgets ini juga dapat menguras baterai ponsel kita. Pasalnya ada sejumlah widget yang membutuhkan koneksi ke internet.

Widget pun biasanya secara berkala melakukan sinkronisasi dan update yang juga dapat menghabiskan tenaga baterai.

Oleh karena itu, untuk memperpanjang daya tahan baterai, cobalah menonaktifkan widget yang ada.

6. Hindari cuaca panas atau dingin yang ekstrim

Suhu dan cuaca juga turut dapat mempengaruhi daya tahan baterai. Pasalnya, cuaca yang esktrim bisa saja membuat baterai jadi cepat rusak.

Hindari menggunakan ponsel di cuaca yang panasnya terlalui tinggi atau dinginnya terlalu rendah. Hal tersebut bisa membuat kerusakan permanen pada baterai.