Find Us On Social Media :

Gelar Kompetisi Startup, Hyundai Cari 10 Startup Inovatif di Indonesia

By Rafki Fachrizal, Selasa, 7 Januari 2020 | 18:00 WIB

Ilustrasi Startup

Saat ini, banyak perusahaan dari berbagai sektor yang mengadakan program startup challenge untuk mencari startup dengan inovasi yang menarik untuk dikembangkan.

Seperti PT Hyundai Motor Manufacturing Indonesia misalnya. Perusahaan ini tengah mengadakan kompetisi startup bertajuk “Hyundai Start-up Challenge.”

Kompetisi ini sendiri digelar untuk mencari startup yang memiliki solusi inovatif dan kreatif yang mampu mengatasi masalah di masyarakat yang meliputi tiga bidang utama, yakni pendidikan, lingkungan, dan ketenagakerjaan.

Head of Hyundai Motor Asia Pacific HQ, Young Tack Lee, mengatakan “Hyundai memiliki sejarah panjang dalam mendukung penelitian untuk mencari solusi bagi berbagai masalah di masyarakat. Kami percaya setiap jalan yang tersedia dapat dimanfaatkan untuk mendorong dan mendukung perusahaan sosial yang bekerja untuk mengatasi masalah ini."

"Kami sangat antusias untuk mengetahui apa yang akan dicapai oleh para peserta dari program ini dan berharap mereka dapat berkontribusi lebih lanjut untuk mobilitas masa depan Indonesia," tambah Lee. 

Lebih lanjut, Hyundai Start-up Challenge adalah program akselerasi 5 bulan untuk membantu 10 perusahaan startup berbasis sosial dalam mencapai potensi mereka sepenuhnya.

Tahap peninjauan pada proses pendaftaran akan memilih 15 startup teratas berdasarkan model bisnis mereka, penciptaan pasar dan pendapatan, stabilitas keuangan dan potensi pertumbuhan.

Tim startup yang terpilih tersebut akan diundang untuk bergabung dengan Camp dan Audition untuk memulai program dan menjalani sesi wawancara.

Pada tahap ini, para peserta juga akan berpartisipasi dalam berbagai lokakarya, pertemuan, dan networking.

Baca Juga: Inilah Deretan Startup Pengembang Chatbot yang Ada di Indonesia

Sesi lokakarya akan membantu peserta dalam mengembangkan rencana bisnis dan anggaran mereka, di mana kurikulum program akan mencakup sesi terkait dampak sosial, manajemen karyawan, dan perencanaan keuangan.

Selama tahap audisi, sejumlah panelis ahli akan diundang untuk memberikan umpan balik dan memilih 10 startup terbaik.