Find Us On Social Media :

Inilah Situs Web dan Nomor Hotline Seputar Virus Corona yang Bisa Dihubungi Masyarakat

By Liana Threestayanti, Senin, 16 Maret 2020 | 11:30 WIB

3.https://pikobar.jabarprov.go.id

Dengan 7 warga teridentifikasi positif terjangkit virus corona (sampai dengan 15 Maret), Pemerintah Provinsi Jawa Barat telah mengoperasikan Pusat Informasi dan Koordinasi COVID-19 Jawa Barat (Pikobar).

Selain menampilkan peta sebaran COVID-19 di Jawa Barat, situs Pikobar juga menyajikan kanal khusus pertanyaan dan infografis terkait coronavirus dan cara pencegahan serta penanganannya.

Di situs ini, masyarakat Jawa Barat juga dapat langsung menghubungi nomor call center 119 (darurat) atau Dinkes Jabar di nomir08112093306 (pertanyaan umum) dengan menekan tombol yang tersedia.

Layanan Call Center dan Posko

Sementara itu Pemerintah Provinsi Jawa Tengah juga telah menyiapkan Posko Terpadu Pencegahan dan Penanganan Pandemi COVID-19 Provinsi Jawa Tengah. Posko ini dapat dihubungi melalui nomor 024 3580713 atau 082313600560.

Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Dinas Kesehatan membuat layanan call center cangkrukan kesehatan (Cacak) Jatim untuk layanan kesehatan. Ini juga termasuk untuk konsultasi kesehatan terkait virus corona (COVID-19).

Layanan call center dibuka di dua saluran yaitu di nomor 031 8430313 untuk layanan di hari aktif dan jam kerja, dan di nomor 081334367800 yang juga aktif di hari libur selama 24 jam.

Layanan call center ini akan memberikan sarana tanya jawab bagi masyarakat yang membutuhkan informasi dan konsultasi terkait penanganan coronavirus.

Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta juga menyediakan hotline untuk pencegahan dan penanganan pandemi virus corona COVID-19 di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta.

Masyarakat di wilayah Jogja dan sekitarnya bisa menghubungi nomor hotline COVID-19 DIY: 0274 555585 atau 08112764800 jika merasa memiliki gejala atau pertanyaan seputar coronavirus.