Find Us On Social Media :

Oppo Resmi Luncurkan Reno3 di RI, Ini Spesifikasi dan Harganya

By Adam Rizal, Rabu, 18 Maret 2020 | 11:30 WIB

Oppo Reno3

Dengan fitur ini, diharapkan hasil foto selfie pada malam hari menjadi lebih jelas. Untuk perekaman video, Reno3 memiliki Ultra Steady 2.0. Mode ini juga hadir di seri Find X2 yang dirilis beberapa pekan lalu.

Dengan Ultra Steady Video 2.0, goncangan akan semakin tereduksi berkat electronic image stabilization (EIS). Oppo juga menambahkan teknologi baru bernama OSIE (Oppo Screen Image Engine).

OSIE berguna untuk membuat perekaman video pendek lebih mulus saat diunggah ke aplikasi pihak ketiga seperti Instagram atau TikTok.

Apabila fitur OSIE diaktifkan saat merekam video berdurasi singkat, hasil video yang diunggah ke aplikasi pihak ketiga, seperti Instagram Story tidak patah-patah, layaknya kebanyakan smartphone Android.

Reno3 diotaki chip MediaTek Helio P90 yang dipadu dengan RAM 8 GB dan memorin internal 128 GB. Baterainya berkapasitas 4.025 mAh yang didukung dengan pengisi daya cepat VOOC Flash Charge 3.0 dengan keluaran arus 20 watt. Ponsel ini menjalankan sistem operasi Android 10 yang dilapisi antarmuka baru oppo, ColorOS 7.

Sementara untuk sensor pemindai sidik jari, dibenamkan di dalam layar. Ada dua warna yang isa dipilih yakni hitam dan putih. Harga Oppo Reno3 di Indonesia adalah Rp 5.199.000. Pre-order Reno3 akan dibuka mulai 17-26 Maret 2020. Oppo menawarkan bundling dengan beberapa operator, yakni Telkomsel, XL, Smartfren, dan Indosat Ooredoo. Ada pula penawaran bundling dengan TWS baru Oppo Enco Free yang akan dibuka 27 Maret dengan potongan harga Rp 300.000.