Find Us On Social Media :

Teknologi Cloud Bisa Jadi Solusi UKM Menahan Krisis Selama COVID-19

By Rafki Fachrizal, Senin, 27 April 2020 | 17:30 WIB

Ilustrasi Cloud Computing

“Software akuntansi berbasis cloud seperti Jurnal bisa menjadi pilihan untuk melakukan evaluasi usaha dan melihat pos - pos pembiayaan mana yang mungkin dapat dihemat agar bisnis bisa bertahan lebih lama,” tambahnya.

Sebagai perusahaan Software as a Service (SaaS), Mekari melalui produknya yang bernama Jurnal memberikan alasan - alasan rinci UKM membutuhkan teknologi cloud, yang di antaranya:

1. Teknologi Cloud Cukup Terjangkau

Bagi pelaku bisnis UKM, pengadaan teknologi untuk penunjang bisnis perlu hitung-hitungan yang jelas. Untuk itu, teknologi cloud dianggap pas karena biaya yang dikeluarkan tidak semahal yang diperkirakan.

Dengan menggunakan cloud, UKM tidak perlu lagi membeli server dan software yang mencapai puluhan juta.

Kemudian pelaku bisnis UKM juga tidak harus membeli peralatan baru atau mengganti yang sudah rusak. Semua sudah disediakan oleh perusahaan penyedia jasa cloud. 

Sehingga, biaya yang harusnya dikeluarkan dapat dialihkan untuk kebutuhan perusahaan lainnya. Tentu hal ini dapat meningkatkan efisiensi dan produktivitas perusahaan.

2. Kapasitas Penyimpanan yang Besar dan Aman

Jika menggunakan cloud, pelaku bisnis UKM bisa menentukan kapasitas penyimpanan sesuai kebutuhan. Dengan demikian, pemilik usaha tak perlu menggelontorkan biaya untuk kebutuhan pembaruan (upgrade) memori komputer.

Banyak layanan cloud memiliki kapasitas penyimpanan cloud storage yang sangat besar. Pelaku bisnis UKM dapat menyimpan banyak data-data penting dengan aman.

Layanannya yang berbasis online mampu untuk mengakses dan mengunduh data dimana saja dan kapan saja dengan perangkat apapun selama memiliki jaringan internet.

3. Teknologi Cloud Mampu Meningkatkan Produktivitas Bisnis UKM