Find Us On Social Media :

Lupakan IndoXXI dan Lk21!, Ini Situs Nonton Film Action Terbaik

By Adam Rizal, Jumat, 12 Juni 2020 | 16:30 WIB

Situs Film LK21

Siapa yang tidak suka dengan film bergenre action karena dapat memacu adrenalin Anda. Tentunya, film-film itu sangat cocok untuk menemani Anda di waktu senggang.

Apalagi sekarang adalah momen bekerja dan belajar dari rumah untuk menekan penyebaran virus corona.

Namun, nonton film-film itu jangan di situs nonton film ilegal seperti IndoXXI dan LK21 karena sangat merugikan Anda dari sisi keamanan. Apalagi, situs nonton film gratisan itu menyimpan banyak malware.

Ada banyak film action yang bisa ditonton mulai dari Hollywood hingga Korea seperti Bad Boys 3, Die Hard Series, Harry Potter Series, Mission Impossible Series, The Avengers Series, Sekuel Film Batman, Inception, The Matrix dll. Selain itu, dari Indonesia juga ada film berjudul The Raid Series.

Makin nggak sabar kan nonton di atas? Berikut daftar streaming online legal yang bisa dicoba:

1. VIU

Platform streaming legal yang bisa dicoba adalah VIU. Ada banyak daftar film yang bisa ditonton dan didownload setelah membuat akun VIU.

Adapun, biaya langganan VIU dipatok sebesar Rp 30.000 per bulan. Pembayarannya bisa dilakukan dengan kartu debit maupun kredit.

2. Netflix

Netflix menyediakan tiga paket bagi pelanggannya yang ingin menonton dan mendownload film di platform miliknya.

Untuk mengaksesnya, pengguna cukup mendownload aplikasi atau menuju situs di alamat www.netflix.com/id. Adapun, biaya langganan paket basic Rp 109.000 per bulan, paket standar Rp 139.000 per bulan, dan paket premium 169.000 per bulan.

3. Go-Play

Platform streaming online ini merupakan anak usaha dari Gojek. Ada banyak film dari luar dan Indonesia yang bisa dinikmati secara legal di sini. Adapun, biaya yang mesti dikocek adalah Rp 89.000 per bulan.

4. Iflix

Walaupun memiliki nama yang sama dengan Netflix, Inflix mematok biaya sebesar Rp 39.000 per bulannya. Dengan harga tersebut kamu langsung bisa menonton film adventure dan genre lainnya.

5. Google Play Movie

Platform streaming selain LK21 dan FIlmapik adalah Google Play Movie. Dengan berlangganan di platform ini kamu bisa menikmati banyak film dan acara TV.

Untuk menontonnya, kamu bisa langsung menuju ke Google Play Movie dan pilih film yang ingin ditonton. Bayar sesuai dengan harga film yang ditetapkan menggunakan kartu debit maupun kredit.