Find Us On Social Media :

Daftar 10 Aplikasi Edit Video Terbaik untuk Vlogger Smartphone

By Adam Rizal, Sabtu, 4 Juli 2020 | 12:30 WIB

Ilustrasi Edit Video di Smartphone

Saat ini banyak orang menyukai kegiatan mengedit video untuk memproduksi hiburan video berbalut vlog yang menarik.

Menariknnya, kegiatan edit video selain bisa dilakukan lewat personal computer (PC), kini juga bisa melalui smartphone.

Pengguna pun tidak perlu repot-repot mengirim atau memindahkan file dari PC ke ponsel ketika hasil edit video selesai.

Dalam hitungan menit, hasil edit video dapat segera diunggah ke kanal YouTube ataupun media sosial lainnya langsung melalaui smartphone.

Berikut 10 aplikasi edit video vlog terbaik di smartphone yang dapat diunduh di PlayStore atau AppStore dengan mudah dan hampir semuanya gratis.

1. Adobe Premiere Clip

Adobe Premiere Clip terkesan tak jauh beda dengan aplikasi edit video melalui PC milik perusahaan pengembang perangkat lunak (software) kenamaan Adobe.

Aplikasi yang dapat didapatkan pengguna Android maupun iOS ini memiliki fitur edit yang beragam meliputi fitur untuk memotong, memangkas, menambahkan transisi, musik, filter, serta efek aesthetic lainnya.

Keistimewaan lainnya, pengguna tidak akan direpotkan dengan iklan yang berseliweran. Selain itu, jika pengguna memiliki waktu terbatas untuk mengedit, maka dapat dilanjutkan keesokan harinya.

2. FilmoraGo

FilmoraGo didesain dengan tampilan sederhana yang mudah dipahami pengguna. Di dalamnya terdapat beberapa fitur seperti penambahan tema yang variatif, pemotongan video, penambahan musik, hingga menggabungkan video-video pilihan.

Selain itu FilmoraGo memiliki efek seperti slow motion, transisi yang menarik, efek opening video dengan desain menarik, hingga pengaturan rasio video 1:1 hingga 16:9.