Ketiga Machine Translation, merupakan pemrosesan bahasa manusia oleh program komputer. Salah satu fungsinya adalah untuk Multi-lingual translation, kemampuan menerjemahkan berbagai Bahasa yang terprogram.
Terakhir Intelligent Business Decision, yang di mana banyaknya data yang didapat dari algoritme AI pada akhirnya dapat mempengaruhi perusahaan dalam mengambil keputusan.
Dalam kesempatan yang sama, Max Meiden Dasuki Head of Solutions Architect, Alibaba Cloud Indonesia mengatakan bahwa Alibaba Cloud terus berupaya untuk menyediakan layanan software dan services terbaik dengan bekerja sama dengan mitra lokal di Indonesia.
“Teknologi AI dari Alibaba Cloud yang dapat memberikan intelegensi data dan menyajikan algoritme pintar untuk membaca atau mengolah data sesuai dengan kebutuhan perusahaan, dapat menjadi solusi perusahaan yang ingin mempercepat transformasi digital mereka,” ujar Max.
Baca Juga: Menurut Canalys, Xiaomi Berhasil Pimpin Pasar TWS di Indonesia