Find Us On Social Media :

COOCAA CUC7500, SmartTV Pertama di Indonesia dengan Android 10

By Adam Rizal, Sabtu, 3 Oktober 2020 | 16:45 WIB

COOCAA CUC7500

Skyworth, produsen barang elektronik dari Tiongkok, terus menyempurnakan pesawat televisi yang mereka produksi yakni merek COOCAA. Berbagai keunggulan yang dimiliki, membuat COOCAA siap bersaing di tingkat global termasuk di Indonesia.

Skyworth akan meluncurkan produk terbaru televisi COOCAA pada 9 Oktober 2020 mendatang. Salah satunya yakni COOCAA CUC7500. Sebuah televisi berukuran 50 dan 55 inci dengan harga sangat bersaing namun dengan kemampuan yang sangat kompetitif.

Berbekal teknologi Chameleon Extreme 2.0, kini produk COOCAA kini mengalami peningkatan gambar yang lebih total. Dengan Chameleon Extreme, COOCAA pun memiliki keunggulan seperti tingkat kejelasan gambar yang super, peningkatan kontras, penyesuaian gambar secara dinamis, pembaruan warna, penyesuaian warna kulit, pengaturan piksel yang sangat terkendali serta menjadi 1st tv android 10 di Indonesia.

“Keunggulan lain yakni NTSC yang lebih tinggi sehingga mampu menampilkan warna alami, dolby vision and pure HDR, peningkatan kontras yang tepat, S-Motion, sudut pandang luas, fitur proteksi mata, serta Dolby Atmos and DTS Trusurround dan menjadi 1st tv android 10 di Indonesia,” papar Marketing Department Head, Mr Paxton Lam.

Mr Paxton Lam juga menambahkan, teknologi Chameleon Extreme dapat menganalisis karakteristik konten gambar berdasarkan algoritma Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan. Teknologi ini juga bisa memperbaiki kontur dan garis detail yang sangat berpengaruh dalam meningkatkan kejernihan gambar. Selain peluncuran produk terbaru, nanti juga akan ada bidding online dari harga terunik 0 - 1 juta.

“Chameleon Extreme juga membuat AI menjadi lebih optimal sehingga dapat dengan maksimal mengatur kecerahan dan kontrol setiap bagian layar. Selain itu Chameleon Extreme dapat membandingkan dan mengoreksi gambar di televisi dengan sumber daya basis data jaringan berdasarkan algoritma AI dan secara otomatis menentukan detail objek. Sehingga secara akurat menghilangkan noise (gangguan suara) dan mengoptimalkan detail gambar,” imbuhnya.

Teknologi terbaru ini juga mampu menganalisis detail gambar berdasarkan algoritma AI dan menyesuaikan performa warna secara real time, sehingga setiap piksel dapat menampilkan warna paling akurat dan paling murni seperti terlihat di kehidupan nyata.

Chameleon Extreme yang terdapat pada Coocaa juga dapat mengintegrasikan data besar untuk mengkalibrasi kulit secara terpisah sehingga pemulihan warna lebih akurat.

Teknologi yang dibenamkan ke televisi modern COOCAA ini juga mengontrol kecerahan setiap piksel dengan tepat sehingga menghasilkan kontras ekstrem dan detail luar biasa di setiap gambar.

Teofilus Puspito (Marketing Representatif Coocaa Indonesia) mengatakan SmartTV ini hadir untuk menjawab segala kebutuhan masyarakat di dunia hiburan. SmartTV ini hadir dengan pertama kalinya dengan sistem operasi Google terbaru Android 10.

"SmartTV ini, satu-satunya SmartTV di Indonesia yang mengusung Android 10," ujarnya.

Keseluruhan warna TV LED COOCAA lebih besar daripada TV LED konvensional yakni mencapai 83 persen NTSC. Hal ini membuat Coocaamenampilkan objek lebih akurat dan menghadirkan dunia yang lebih berwarna.

Adanya Dolby Vision dan Pure HDR juga membuat gambar lebih hidup. Penonton pun bisa menikmati gambar lebih cerah, lebih berwarna, serta penuh detail di setiap frame.

Peningkatan kontras yang tepat sehingga dapat menambahkan lebih banyak partisi dengan cahaya latar, membuat kontras televisi COOCAA lebh dekat ke tingkat piksel sehingga mengurangi kesan papan catur dan meningkatkan kontras statis.

S-Motion membuat gambar tetap jernih dalam kecepatan tinggi. Gambar buram menjadi masalah umum televisi saat menayangkan pemandangan yang bergerak cepat seperti siaran olahraga. S-Motion yang terdapat di televisi COOCAA merupakan teknologi yang bekerja pada kecepatan bingkai, cahaya latar, dan pengurangan blur untuk mengatasinya. Gambar pun menjadi lebih halus dan jelas.

Keunggulan lain yang dimilki COOCAA adalah tampilan ultra-lebar sehingga memungkinkan untuk menontonnya dari lokasi mana pun.

Sementara fitur proteksi mata membuat penontonnya lebih aman. Televisi modern COOCAA meminimalkan bahaya yang disebabkan cahaya biru dan menawarkan pelindung mata terbaik bagi yang menontonnya.

Fitur Dolby Atmos and DTS Trusurround juga membuat televisi memiliki kenyamanan suara tingkat tinggi. Meskipun ada gangguan seperti dari deru helikopter atau burung, suara dari televisi tetap bisa terdengar.

Sementara teknologi Swaiot juga memungkinkan Anda menghubungkan semua perangkat pintar dengan mengontrolnya dari COOCAA AI TV. Teknologi ini membuat COOCAA selangkah lebih jauh dalam mengontrol perangkat hingga bisa mengatur berbagai skenario agar sesuai dengan rutinitas pengguna.

Pengguna televisi COOCAA memiliki mikrofon jarak jauh yang memungkinkan kita memberikan perintah tanpa menggunakan remote cotrol, sehingga memudahkan pengguna saat menikmati siaran dari televisi sembari melakukan kegiatan lain.

Coocaa Indonesia menjamin ketersediaan layanan purna jual yang sudah tersebar di Indonesia. Hingga kini, Coocaa Indonesia memiliki lebih dari 100 pusat layanan servis dari Sabang sampai Merauke.

"Smart TV ini mendapatkan garansi panel 3 tahun dan service part 1 tahun," ucapnya.