YouTube kini telah menjadi platform andalan orang-orang untuk mendapatkan beragam konten video menarik.
Mulai dari video musik/lagu, tutorial, berita, trailer film, hingga podcast dari seluruh manca negara bisa kita temukan dengan mudah dan cepat di platform ini.
Nah ketika menemukan konten yang sangat menarik di YouTube, seperti lagu daerah yang sulit ditemukan di platform lain, tentunya kita terpicu untuk men-download (mengunduh) konten tersebut ke dalam format Mp3 agar bisa didengarkan kapanpun lewat perangkat yang dimiliki.
Alasan lainnya, dengan melakukan pengunduhan ke dalam format MP3 kita juga jadi bisa menghemat kuota internet jika sedang ingin secara sering membuka konten tersebut dibandingkan membukanya langsung di YouTube.
Untuk men-download video di YouTube ke dalam format MP3, sebenarnya caranya sangat mudah dilakukan.
Tak perlu menggunakan aplikasi, Anda cukup menggunakan beberapa situs rekomendasi di bawah ini untuk melakukannya:
Baca Juga: Ini Syarat dan Cara Supaya Akun Instagram Anda Dapat Centang Biru
1. YTMP3
Situs ini memberikan Anda cara mudah untuk men-download video di YouTube ke dalam format MP3. Selain dalam format MP3, menariknya situs ini juga memungkinkan Anda untuk men-download video di Youtube dalam format MP4.
Berikut caranya:
- Buka video di YouTube yang ingin di-download
- Copy link yang ada di bagian atas layar dan pastikan semua teks ter-copy
- Buka situs https://ytmp3.cc/en13/
- Copy link tadi ke kolom yang tersedia
- Pilih format MP3 atau MP4 untuk hasil konversi yang ingin di-download
- Klik tombol “Convert” dan tunggu prosesnya.
- Langkah terakhir, silakan klik tombol “Download”
2. x2convert
Situs rekomendasi kedua yang bisa Anda andalkan untuk men-download video di YouTube ke dalam format MP3 adalah x2convert.com. untuk cara menggunakannya, juga tidak jauh berbeda dengan menggunakan situs yang sudah dijelaskan sebelumnya.
Berikut caranya:
- Buka video di YouTube yang ingin di-download
- Copy link yang ada di bagian atas layar dan pastikan semua teks ter-copy
- Buka situs https://x2convert.com/
- Copy link tadi ke kolom yang tersedia
- Kemudian “Get link MP3”
- Tunggu proses konversinya dan klik tombol “Download” untuk menyelesaikannya
3. GO-MP3
Situs rekomendasi yang terakhir yakni GO-MP3. Secara tampilan situs, dari kedua situs rekomendasi yang sudah dijelaskan sebelumnya situs GO-MP3 ini memiliki tampilan yang lebih bagus.
Menariknya, selain mengklaim dapat melakukan konversi video YouTube ke dalam format MP3 dengan cepat, situs ini juga menjamin keamanan data pribadi dari para pengguna situs ini.
Berikut caranya:
- Buka video di YouTube yang ingin di-download
- Copy link yang ada di bagian atas layar dan pastikan semua teks ter-copy
- Buka situs https://www.go-mp3.com/en2
- Copy link tadi ke kolom yang tersedia
- Klik ikon “lup” atau klik “enter” untuk memproses link video Youtube tersebut.
- Selanjutnya, klik “Download the MP3 file”
Baca Juga: Fitur Baru YouTube ini Bantu Pengguna Bagikan Video Offline
Sebagai informasi, mengkonversi video YouTube ke format MP3 tidak sepenuhnya legal ya. Pasalnya, setiap video yang diunggah ke YouTube dilindungi hak cipta dan pada dasarnya hanya diperuntukkan bagi pengguna platform tersebut.
Jadi, bijaksanalah dalam menggunakan trik ini dan jangan pernah menyebar luaskan konten yang sudah di-download agar Anda tidak terkena masalah hak cipta di kemudian hari.
Baca Juga: Mudah, Begini Cara Download Video TikTok di Smartphone Android