Find Us On Social Media :

JD.ID Buka Gerai O2O Baru Bernama Wellio by JD.ID di Jakarta

By Rafki Fachrizal, Kamis, 1 April 2021 | 17:30 WIB

Ilustrasi Wellio by JD.ID

Setelah menghadirkan dua gerai O2O (online-to-offline) JD.ID X dan JD HUB, kini JD.ID kembali menghadirkan gerai O2O barunya yang bernama Wellio by JD.ID.

Berlokasi di Citywalk Sudirman, Jakarta Pusat, gerai O2O baru JD.ID ini merupakan gerai retail multi category yang menjual berbagai kategori produk, mulai dari elektronik rumah tangga, gadget, hingga berbagai produk pelengkap gaya hidup (lifestyle).

Berbeda dengan dua gerai terdahulu, Wellio by JD.ID hadir dengan konsep interior toko yang lebih kekinian dan “homey”.

Dengan mengusung konsep tersebut, diharapkan agar para pelanggan JD.ID dapat berbelanja berbagai produk dengan nyaman dan mudah, selayaknya belanja online dari kediaman lokasi masing-masing.

Selain itu, tak ketinggalan, Wellio by JD.ID juga menawarkan berbagai promo spesial bagi para pelanggannya, yang tak kalah menarik dengan promo pada platform digital JD.ID.

Eyvette Tung selaku Head of Offline Business JD.ID menjelaskan “Di JD.ID kami selalu menekankan bahwa kapabilitas online dan offline harus saling dukung dan melengkapi, karena kami percaya bahwa kombinasi dua ekosistem ini dapat menciptakan solusi yang saling menguntungkan dan memudahkan bagi para pelanggan di Indonesia, terutama dalam pemenuhan kebutuhan mereka. Itulah dasar kami untuk membuka Wellio by JD.ID.”

Baca Juga: GoFood Ungkap Rahasia Sukses Bisnis Kuliner di Platform Digital

Fitur Nearby Shop

Dengan dibukanya Wellio by JD.ID, JD.ID juga bermaksud untuk memperkenalkan kembali fitur terbarunya yaitu ‘Nearby Shop’.

Diluncurkan pada bulan November 2020 lalu, fitur ‘Nearby Shop’ pada platform aplikasi JD.ID bertujuan untuk menghadirkan presensi online dari gerai-gerai offline, sehingga para pelanggan dapat dengan mudah belanja produk kebutuhan, di manapun mereka berada, dengan durasi kirim yang lebih singkat (karena produk pesanan dikirim dari gerai yang terdekat dari lokasi pelanggan).

Lebih lanjut, selain memberikan layanan pengiriman yang instan, tiap gerai yang terdaftar dalam fitur ‘Nearby Shop’ seperti halnya Wellio by JD.ID, juga dapat menawarkan pelanggan pilihan untuk melakukan ‘Self Pick-Up’, atau melakukan pengambilan produk pesanan secara mandiri di gerai terdekat.

Dengan fitur ini, berbagai keunggulan JD.ID, seperti jaminan keaslian produk (#DijaminOri), pengiriman paket pesanan yang reliabel dan cepat, keragaman variasi dan jenis produk, hingga berbagai penawaran spesial, mulai dari potongan harga hingga voucher belanja, dapat dinikmati secara berimbang, baik di tiap-tiap gerai offline, maupun platform digital JD.ID.

Lebih lanjut, ke depannya JD.ID berkomitmen untuk membangun lebih banyak lagi fasilitas belanja omnichannel, demi kemudahan dan kenyamanan para pelanggannya.