Beberapa bulan lalu, perusahaan e-commerce Shopee menghadirkan layanan baru di platformnya yaitu ShopeeFood.
ShopeeFood sendiri merupakan layanan pesan-antar makanan/minuman, persis seperti GoFood dan GrabFood yang telah lebih dulu mendominasi pasar layanan tersebut di Indonesia.
Dengan diluncurkannya layanan baru ini, Shopee menjadi e-commerce pertama di Indonesia yang memiliki layanan pesan-antar makanan/minuman.
Saat ini, layanan ShopeeFood masih dalam tahap awal pengenalan di mana baru hanya beroperasi di wilayah Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi) saja.
Nantinya, ShopeeFood juga akan melakukan ekspansi ke berbagai kota besar di Indonesia seperti yang dilakukan GoFood dan GrabFood.
Dengan munculnya ShopeeFood, tentunya menarik bagi para pelaku bisnis kuliner untuk mengembangkan bisnisnya dengan bergabung menjadi mitra mechant ShopeeFood.
Baca Juga: Mau Jadi Mitra Driver ShopeeFood? Berikut Cara dan Syarat Daftarnya
Untuk bergabung menjadi mitra merchant di ShopeeFood, tentunya ada beberapa langkah yang harus dilakukan. Selengkapnya, simak informasi berikut:
1. Siapkan dokumen kelengkapan sesuai dengan bentuk usaha merchant Anda:
- Perseorangan: KTP/KITAS, SPPKP, NPWPD, dan foto buku tabungan.
- Usaha berbadan hukum: KTP/KITAS, SIUP/TDUP, NPWP, TDP/NIB, surat keterangan domisili (bila berlokasi di luar Jakarta), akta pendirian, NPWPD, dan foto buku tabungan.
2. Setelah dokumen-dokumen di atas sudah Anda siapkan, selanjutnya siapkan foto menu yang akan Anda jual di ShopeeFood. Beberapa persyaratannya yaitu:
- Foto tiga menu populer yang Anda jual.
- Masing-masing foto menu berbentuk kotak (1:1) dengan ukuran 720x720 piksel.
- Foto berformat JPEG/JPG/PNG.
- Resolusi tinggi sangat disarankan
3. Selanjutnya, kunjungi link berikut (klik di sini) untuk pendaftaran.
4. Isi seluruh data yang diminta pada formulir pendaftaran secara lengkap dan benar.
5. Tim ShopeeFood akan menghubungi Anda melalui telepon atau e-mail yang didaftarkan dalam waktu 5-7 hari kerja dari hari Anda mengisi formulir pendaftaran.