Find Us On Social Media :

Surge Bangun Jaringan Fiber Optik Tahap Pertama di Pulau Jawa

By Rafki Fachrizal, Senin, 31 Mei 2021 | 17:45 WIB

Ilustrasi Pemasangan Kabel Fiber Optik

Kemudian delapan stasiun di jalur Bandung Raya antara Stasiun Ciganea, Kabupaten Purwakarta dan Stasiun Sasaksaat, Kabupaten Bandung Barat.

Perusahaan juga sudah dalam tahap penyelesaian di jalur Stasiun Manggarai dan Stasiun Cikarang, dan jalur Stasiun Manggarai dan Stasiun Cawang, yang ditargetkan selesai pada pertengahan Juni tahun ini.

Fokus ini dilakukan mengingat besarnya kebutuhan akan kualitas konektivitas tinggi dari maraknya pembangunan data center oleh para korporasi di kawasan industri Cikarang.

Lebih lanjut, perusahaan membagi tahapan pemasangan serat optik dengan fokus Pulau Jawa menjadi lims tahap, yaitu:

  1. Bagian 1 dengan total 255,5 kilometer mencakup Manggarai - Bogor dan Manggarai - Cikarang dan DKI Jakarta.
  2. Bagian 2 dengan total 153,34 kilometer mencakup Cikarang - Bandung.
  3. Bagian 3 dengan total 742 kilometer mencakup Cikampek - Semarang - Surabaya dan Merak - Rangkas Bitung.
  4. Bagian 4 dengan total 698 kilometer mencakup Bogor- Sukabumi - Bandung - Jogjakarta dan Cirebon – Cilacap.
  5. Bagian 5 dengan total 885 kilometer mencakup Jogjakarta - Surabaya - Solo; Surabaya - Malang dan Surabaya - Banyuwangi.

Baca Juga: Tokopedia Gunakan Solusi Multi-Cloud Epsilon untuk Bangun Infrastruktur IT