Find Us On Social Media :

Jauh Lebih Murah, Ini Harga Samsung Galaxy Z Fold3 dan Z Flip 3

By Adam Rizal, Rabu, 14 Juli 2021 | 10:00 WIB

Ilustrasi Samsung Galaxy Z Fold 3

Samsung akan memperkenalkan HP lipat Galaxy Z Fold3 dan Galaxy Z Flip3 pada Agustus 2021. Kini harga kedua HP lipat itu mulai terungkap di dunia Maya.

Sebuah forum online Naver Blog mengungkapkan harga Galaxy Z Fold3 dan Galaxy Z Flip3 jauh lebih murah 20 persen dibanding pendahulunya. Harga Galaxy Z Fold3 adalah 1.900.000 won atau setara Rp24,1 juta dan 1.999.000 won atau setara Ro25,4 juta.

Sementara harga Samsung Z Flip3 akan dijual 1.200.000 won sampai 1.280.000 won atau setara Rp15,2 juta- 16,3 juta seperti dikutip GSM Arena

Punya Stylus

Samsung akan segera meluncurkan HP lipat terbarunya Galaxy Z Fold 3. Dokumen pengujian Federal Communications Commission (FCC) Amerika Serikat (AS) mengungkapkan Samsung Galaxy Z Fold 3 memiliki kode nama SM-F926U itu dan mendukung S Pen yang dirancang khusus untuk HP lipat (Fold Edition).

Bedanya dari seri Galaxy Note, Galaxy Z Fold 3 disinyalir tidak memiliki kompartemen stylus. Bocoran gambar render dari perangkat tersebut juga tidak memperlihatkan adanya tempat penyimpanan khusus di bodi ponsel.

Meski demikian, dokumen FCC menyebutkan adanya magnetic induction sehingga kemungkinan perangkat ini bisa mengisi daya stylus seperti Galaxy Tab S7.

FCC sendiri adalah lembaga yang berwenang memberikan sertifikasi untuk perangkat komunikasi dan elektronik di AS sebagaimana dihimpun GSM Arena.

Selain itu, Samasung Galaxy Z Fold 3 juga memiliki Wireless Charging 9 Watt, Fast Charging 25 Watt, baterai 4.275 mAh, serta dukungan fitur Ultra Wide Band (UWB).

Teknologi UWB memungkinkan pengguna melacak posisi perangkat dengan lebih presisi, teknologi UWB juga dapat digunakan untuk transfer data secara nirkabel layaknya Blutooth atau Wi-Fi.

Selain Galaxy Z Fold 3, Samsung juga akan membuat kejutan tentang Galaxy Z Flip 3 (SM-F711U) yang mengadopsi faktor bentuk ala ponsel clamshell. Perangkat ini tidak disebutkan memiliki dukungan stylus S-Pen ataupun UWB.

Galaxy Z Fold 3 maupun Galaxy Z Flip 3 sama-sama mendukung koneksi 5G dengan band mmWave n260 dan n261. Kedua perangkat ini disinyalir akan meluncur dalam waktu dekat, tepatnya dalam acara Galaxy Unpacked yang bakal digelar Samsung tanggal 3 Agustus 2021.