Find Us On Social Media :

Alasan Samsung Optimistis Jual 6,5 Juta Unit HP Lipat Tahun Ini

By Adam Rizal, Senin, 16 Agustus 2021 | 11:30 WIB

Samsung Galaxy Z Fold 3

Samsung menargetkan akan menjual sebanyak 6,5 juta unit HP lipat hingga akhir tahun 2021 ini.

Sebagian besar penjualan HP lipat Samsung bakal disumbangkan oleh model Galaxy Z Fold3 dan Galaxy Z Flip3 yang baru diluncurkan.

Samsung optimistis target penjualan HP lipatnya bakal tercapai tahun ini karena harga yang lebih murah, fitur-fitur canggih, dan kehadiran model-model barunya.

Bahkan, ada rumor yang beredar, Samsung rela tidak menjual jajaran flagship dari seri Galaxy Note dan fokus memasarkan HP lipatnya pada tahun ini.

Apalagi pemain penting di segmen HP lipat masih sangat sedikit dan Samsung masih menjadi pemimpin pasar HP lipat di Indonesia.

Counterpoint Research juga menyebutkan bahwa Samsung akan menempati 88% pangsa pasar smartphone lipat pada tahun 2021. Ukuran pasarnya diperkirakan akan meningkat 2 kali lipat dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu.

Penguasa Pasar

Saat ini vendor smartphone mulai menjual HP layar lipat dengan inovasi teknologi lebih canggih. Pasar pun melihat HP layar lipat sangat unik dan berbeda dengan HP yang ada di pasar saat ini.

Tak heran pelan tapi pasti, penjualan HP lipat terus meningkat. Bahkan, firma riset Counterpoint Research memprediksi penjualan HP layar lipat akan meningkat tiga kali lipat dari tahun sebelumnya di dunia.

"Penjualan HP layar lipat diprediksi mencapai 9 juta unit pada tahun 2021," tulis Counterpoint Research seperti dikutip Yonhap.

Samsung memberikan kontribusi terbesar pasar HP layar lipat sebesar 88 persen. Samsung diperkirakan masih akan mempertahankan status pemain utamanya di pasar HP layar lipat.

Samsung juga akan memperkenalkan smartphone lipat barunya, yaitu Galaxy Z Fold3 dan Galaxy Z Flip3 yang memiliki kemampuan multitasking yang luar biasa.

"Kami memperkirakan pengiriman smartphone lipat Samsung pada 2021 akan tumbuh secara signifikan, didorong oleh peningkatan desain dan hardware, serta harga yang kompetitif," kata perwakilan Counterpoint Research.

Counterpoint Research juga memperkirakan pasar HP layar lipat di seluruh dunia bakal pada tahun 2023 bakal 10 kali lebih besar dari pada tahun 2020.

"Dengan penurunan harga yang signifikan, desain dan penampilan yang lebih baik, Samsung kemungkinan akan menargetkan pelanggan yang lebih muda dengan smartphone Flip baru yang dapat dilipat," kata Park Jin-suk, analis senior di Strategy Analytics.

Counterpoint Research mengatakan HP layar lipat Samsung bakal diluncurkan dengan harga yang lebih murah untuk menarik konsumen.

"HP layar lipat Samsung yang lebih terjangkau mungkin menarik bagi sebagian pengguna, terutama mereka yang sebelumnya telah membeli model Note atau seri S berukuran 'plus' atau 'ultra'," ujar mereka.