Untuk layanan Microsoft 365 E5 harga berlangganannya masih tetap sama yakni 57 dollar AS per bulan (sekitar Rp 821.000).
Meski diklaim baru pertama menaikkan harga, Microsoft sudah menaikan harga berlangganan untuk layanan buatannya. Microsoft 365 Business Basic misalnya, harga langganan tahunan layanan ini sempat naik 12 dollar AS (sekitar Rp 172.800). Kemudian layanan Microsoft 365 E3, tarifnya juga naik menjadi 48 dollar AS per tahun (sekitar Rp 691.000).
Alasan lain kebijakan perubahan tarif berlangganan itu untuk menyamai harga layanan mereka dengan produk pesaing dan Microsoft juga mengklaim telah menambahkan lebih dari 1.400 fitur baru layanan Office 365 satu dekade terakhir.