Samsung tampaknya akan segera meluncurkan Samsung Galaxy M22 dalam waktu dekat, menyusul Samsung Galaxy M22 sudah muncul di situs resmi Samsung di Singapura dan Malaysia.
Dalam situs resminya tidak disebutkan spesifikasi Samsung Galaxy M22, hanya tertulis nomor model SM-M225FV/DS.
Rumornya, spesifikasi HP itu jauh berbeda Galaxy A22 4G. Jika benar, maka Samsung Galaxy M22 akan mengusung layar Super Amoled 6,4 inci HD+ 90Hz dengan kamera depan beresolusi 13MP.
Di bagian belakang terdapat empat kamera yang masing-masing 48MP, ultrawide 8MP, makro 2MP, dan depth 2MP seperti dikutip GSM Arena.
Samsung Galaxy M22 mengusung prosesor Helio G80 SoC, RAM 4GB dan sistem operasi Android 11.
Samsung Galaxy M22 mengusung baterai berkapasitas antara 5.000 mAh atau 6.000 mAh dengan fitur fast charging 25W. Samsung Galaxy M22 hadir dalam tiga pilihan warna.
Samsung Galaxy M22 akan dijual dengan harga euro 240 atau setara Rp 4 juta.
Sensor Kamera 200 MP
Akhirnya, Samsung akhirnya memperkenalkan sensor kamera Smartphone 200 MP sekaligus menjadi sensor kamera HP dengan resolusi tertinggi yang pernah dibuat.
Lantas apa kehebatannya?
Sensor kamera Samsung 200 MP itu bernama Isocell HP1. Sensor itu memiliki teknologi pixel-binning hingga 16 pixel atau ChameleonCell seperti dikutip The Verge.
Teknologi itu memungkinkan pengaturan empat kali empat 12,5MP untuk penggunaan cahaya rendah, tetapi tetap bisa mengambil foto beresolusi penuh 200MP atau menggunakan teknik binning dua kali untuk gambar 50MP. Hebatnya, mode binning dua kali dua juga memungkinkan HP1 merekam video 8K.