Find Us On Social Media :

Pengguna Clubhouse Kini Bisa Simpan dan Dengarkan Kembali Diskusi dengan Fitur Replays

By Rafki Fachrizal, Kamis, 11 November 2021 | 11:15 WIB

Ilustrasi Clubhouse

Clubhouse merilis fitur baru bernama Replays atau “Pemutaran Ulang”. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk dapat mendengarkan kembali diskusi yang telah terjadi di Clubhouse.

Replays merupakan fitur opsional yang dapat diaktifkan atau dinonaktifkan oleh para kreator di Clubhouse pada saat mereka melakukan diskusi di sebuah public room atau ruangan yang dapat diikuti oleh seluruh Clubhousers.

Saat fitur Replays diaktifkan, siapa pun dapat memutar ulang dan mendengarkan kembali diskusi yang terjadi di room tersebut kapanpun mereka mau.

Bahkan, mereka akan merasakan pengalaman yang sama seperti orang-orang yang bergabung secara langsung dan menyaksikan dinamika yang ada di room, seperti melihat pergerakan jumlah audiens yang keluar dan masuk silih berganti ke dalam room, serta momen spesial lain yang terjadi di room tersebut.

Saat ini, fitur Replays sendiri sudah bisa dinikmati oleh para pengguna smartphone baik iOS maupun Android.

Lebih lanjut, berikut adalah beberapa fitur khusus yang dapat  ditemukan pada saat menggunakan Replays:

1. Sematkan tautan di dalam room

Beberapa minggu yang lalu Clubhouse meluncurkan fitur Pinned Links, yang merupakan tautan eksternal yang dapat disematkan di dalam room.

Ini memungkinkan Anda untuk dapat bermain game bersama dari sebuah tautan, menunjukkan sponsor, menautkan suatu pendapat atau survei, membagikan tautan produk, menyelenggarakan penggalangan dana, menjual suatu tiket sebuah acara, dan menarik audiens untuk podcast atau buletin.

Dengan fitur Pemutaran Ulang (Replays), dan Tautan yang Disematkan (Pinned Links), Clubhouser semakin dapat menciptakan interaksi yang baik.

2. Berpindah dari pembicara satu ke pembicara berikutnya

Dengan fitur Replays ini, Anda dapat berpindah mendengarkan satu pembicara ke pembicara berikutnya.

Hal tersebut memungkinkan Anda untuk lebih fokus mendengarkan pembicara favorit atau suatu room yang disukai.