Find Us On Social Media :

MediaTek Executive Summit 2021: MediaTek Pentonic 2000 untuk Smart TV 8K

By Cakrawala, Minggu, 5 Desember 2021 | 21:30 WIB

Ilustrasi MediaTek Pentonic 2000.

Seperti yang InfoKomputer beritakan di sini, beberapa waktu lalu MediaTek menggelar Executive Summit 2021. Pada acara global tersebut, MediaTek menyampaikan keberhasilan yang berhasil dicapainya dan mengenalkan beberapa produk baru untuk meneruskan keberhasilannya itu. Salah satu produk baru, selain MediaTek Dimensity 9000, yang dikenalkan adalah MediaTek Pentonic 2000. Pentonic merupakan lini baru SoC untuk smart TV dari MediaTek dan produk pertamanya adalah Pentonic 2000. MediaTek menegaskan bahwa Pentonic menggunakan teknologi flagship. MediaTek Pentonic 2000 sendiri ditujukan untuk menenagai smart TV kelas atas generasi berikutnya, secara spesifik smart TV 8K 120 Hz.

“Orang-orang mengeluarkan [US]$1.000, [US]$2.000 untuk meningkatkan pengalaman menonton di dalam rumah. Jadi kami melihat bahwa TV sekarang menjadi, para konsumen menjadi lebih menyadari fitur-fiturnya, kita membeli TV-TV yang lebih besar, ukuran TV bertambah sekitar satu inci setiap tahunnya,” ujar Alfred Chan (VP, Product Marketing, TV Business Unit, Smart Home Group, MediaTek) sembari menyebutkan resolusi 8K cocok untuk TV berukuran besar. “Kami melihat, pada dasarnya, para konsumen lebih menyadari perihal TV dan kita memiliki TV dengan fitur yang tinggi dijual saat ini,” tambahnya mengenai arah perkembangan TV yang terakselerasi pandemi COVID-19 dan menjadi pendorong MediaTek menghadirkan Pentonic.

MediaTek menambahkan bahwa Pent pada Pentonic merujuk pada lima pilar teknologi, yakni displai, audio, AI (artificial intelligence), penyiaran, dan koneksi. Display maksudnya MediaTek Pentonic mendukung aneka teknologi displai, yakni LCD (backlight LED) termasuk yang menggunakan quantum dot, OLED, dan Mini LED. MediaTek mengeklaim Pentonic bisa membuat aneka teknologi displai tersebut bekerja secara optimal; mengeluarkan potensinya. Audio maksudnya MediaTek Pentonic dilengkapi DSP berkinerja tinggi yang bisa memproses audio 3D, termasuk yang berorientasi objek.

Sementara, AI digunakan MediaTek Pentonic pada pilar teknologi lain, setidaknya displai dan audio. Namun, AI juga antara lain digunakan untuk menghadirkan pengalaman pengguna yang lebih baik dalam pencarian konten. Penyiaran merujuk pada teknologi penyiaran yang baru seperti ATSC 3.0. Adapun koneksi merujuk pada koneksi menggunakan standar nirkabel terkini; Wi-Fi 6, Wi-Fi 6E, dan 5G (pada beberapa negara). Koneksi juga merujuk pada koneksi dan hubungan interaktif antara smart TV dan smartphone.

MediaTek Pentonic 2000 sendiri hadir menggunakan technology node 7 nm dari TSMC — diklaim sebagai yang pertama untuk SoC smart TV — serta memanfaatkan quad core Arm Cortex-A76 untuk CPU-nya dan Arm Mali-G57 MC3 untuk GPU-nya. MediaTek mengeklaim Pentonic 2000 menawarkan kinerja CPU yang lebih baik 3,7 kali dari CPU yang dimanfaatkan TV 4K mainstream saat sekarang. Begitu pula dengan kinerja GPU yang lebih tinggi 4,9 kali dari GPU yang dipakai TV 4K mainstream saat ini.

MediaTek menyebutkan Pentonic 2000 antara lain mendukung resolusi (displai) 8K, refresh rate 120 Hz — diklaim juga bisa sampai 144 Hz, mengintegrasikan (bukan cip terpisah) 8K 120 Hz MEMC, 8K AI Super Resolution (upscaling ke 8K memanfaatkan AI), Dolby Vision, Dolby Atmos, codec VVC (Versatile Video Coding) alias H.266, codec AV1 (AOMedia Video 1), UFS 3.1, Wi-Fi 6/6E, dan opsi 5G.

Tak hanya itu, MediaTek juga menegaskan bahwa Pentonic 2000 hadir dengan fitur Intelligent View. Bahkan, Intelligent View ini menjadi salah satu yang sangat dikedepankan MediaTek. Intelligent View membolehkan smart TV yang memanfaatkan MediaTek Pentonic 2000 untuk menampilkan beberapa gambar dari sumber berbeda secara sekaligus. Memang sekarang sudah ada PiP maupun PbP, tetapi Intelligent View pada MediaTek Pentonic 2000 membolehkan lebih banyak gambar ditampilkan di layar sekaligus. Intelligent View pada MediaTek Pentonic 2000 misalnya membolehkan pengguna smart TV untuk menonton banyak konten secara sekaligus. Lagi pula, Intelligent View pada MediaTek Pentonic 2000 diklaim mampu menghadirkan aneka gambar yang dimaksud dengan kualitas yang sama; bukan gambar utama memiliki kualitas yang lebih baik dari lainnya.

MediaTek memperkirakan smart TV 8K yang ditenagai Pentonic 2000 akan mulai hadir di pasar dunia pada tahun 2022 mendatang. MediaTek tidak menyebutkan detail lebih lanjut mengenai  ketersediaan smart TV 8K yang dimaksud.