Find Us On Social Media :

Ada Tiga Fitur Baru Buat Pengguna WhatsApp Web, Apa Saja Itu?

By Rafki Fachrizal, Rabu, 24 November 2021 | 18:15 WIB

Ilustrasi WhatsApp Web

WhatsApp telah menjadi aplikasi pesan instan andalan para pengguna smartphone di seluruh dunia.

Pasalnya, banyak pengguna smartphone saat ini menggunakan WhatsApp untuk berkomunikasi dengan pengguna smartphone lainnya, baik untuk keperluan pribadi maupun bisnis.

Selain dalam bentuk aplikasi di smartphone, WhatsApp juga hadir untuk pengguna PC/laptop dalam bentuk platform WhatsApp Web.

Sama seperti versi aplikasi di smartphone, versi ini juga terus menghadirkan fitur baru guna semakin meningkatkan pengalaman pengguna di platform tersebut.

Yang terbaru, WhatsApp meluncurkan tiga fitur baru untuk pengguna WhatsApp Web. Apa saja ketiga fitur tersebut?

1. Fitur Edit Foto

Fitur yang sebelumnya hanya tersedia di aplikasi WhatsApp untuk smartphone kini juga tersedia di WhatsApp Web.

Fitur ini memungkinkan pengguna WhatsApp Web untuk mengedit, memotong, dan memutar foto, sebelum dikirimkan ke pengguna lain yang dituju.

Sama seperti di WhatsApp versi aplikasi di smartphone, fitur edit foto di WhatsApp web juga bisa digunakan untuk menambahkan teks atau coretan, emoji, stiker, dan gambar doodle di dalam foto.

2. Fitur Pratinjau Link (Tautan)

Fitur ini akan memudahkan pengguna WhatsApp apabila mereka mendapatkan pesan berisi link dari pengguna WhatsApp lainnya.

Dengan fitur ini, pengguna bisa mendapatkan pratinju dari tautan yang dikirim dan mendapatkan sedikit informasi sebelum membuka link tersebut.

Sebagai contoh, jika seorang pengguna Whatsapp mengirimkan sebuah tautan link artikel dari internet atau postingan dari sebuah akun di media sosial, sebelum penerimanya membuka link tersebut maka akan muncul gambar thumbnail (keluku) yang memperlihatkan sedikit informasi dari link yang diterimanya.