Bank merupakan salah satu lembaga keuangan yang memiliki peran besar dalam kehidupan, khususnya untuk masalah finansial. Segala kebutuhan seperti mengirim uang, menabung, dan lainnya akan membutuhkan peran bank.
Namun, tahukah Anda bahwa sebenarnya bank terbagi atas beberapa jenis? Jika belum, inilah jenis-jenis bank yang terbagi atas fungsi dan kepemilikannya.
Jenis-jenis Bank yang Harus Anda Pahami
Bank di Indonesia terdiri dari beberapa jenis. Anda bisa membedakannya berdasarkan fungsi hingga kepemilikan bank. Setiap jenis bank mempunyai manfaat dan keunggulan masing-masing. Inilah jenis bank tersebut:
1. Jenis Bank Berdasarkan Fungsinya
Bank Perkreditan Rakyat
Jenis bank yang pertama ini merupakan bank yang menjalankan kegiatan usaha secara konvensional maupun berdasar pada prinsip syariah. Setiap kegiatan bank ini tergolong lebih sempit daripada bank umum. Hal tersebut disebabkan Bank Perkreditan Rakyat menerima giro, aktivitas valas, dan hal-hal terkait asuransi. BPR hanya fokus pada beberapa tugas, seperti:
- Mengumpulkan dana dari masyarakat yang berupa simpanan seperti deposito berjangka, tabungan, dan sejenisnya.
- Memberikan layanan kredit.
- Melayani pembiayaan serta penempatan dana dengan Prinsip Syariah
- Memposisikan dananya dalam bentuk Sertifikat Bank Indonesia, deposito berjangka, dan sejenisnya.
Bank Sentral
Lalu ada Bank Sentral berupa instansi yang bertugas atau bertanggung jawab akan kebijakan moneter pada wilayah negara bank berada. Fungsi dari bank ini yaitu menjaga stabilitas nilai mata uang, sektor perbankan, serta sistem finansial secara menyeluruh.
2. Bank Umum
Selanjutnya ada Bank Umum yang berfungsi untuk memberikan jasa dalam kegiatan atau lalu lintas pembayaran. Biasanya jenis bank ini disebut dengan bank komersial. Tugas dari bank ini antara lain:
- Mengumpulkan dana dari masyarakat dalam wujud simpanan.
- Menyalurkan dana pada masyarakat dengan bentuk pinjaman.
- Menerbitkan uang dari kegiatan investasi
- Menyediakan berbagai jasa keuangan seperti kartu kredit, ATM, hingga transfer uang antar bank.
- Memberikan fasilitas untuk perdagangan internasional.
- Menyediakan layanan penyimpanan barang berharga
Jenis Bank Berdasarkan Kepemilikannya
Bank Campuran
Bank yang pemilik sahamnya bercampur antara pihak asing dengan swasta nasional. Saham terbesar dimiliki oleh Warga Negara Indonesia dan sisanya dipegang pihak asing. Untuk layanan pada bank campuran tidak berbeda dengan layanan bank pada umumnya.
Transfer antar rekening dan antar bank, deposit, dan segala macam kegiatan perbankan ada dalam bank campuran. Layanan transfer antar bank pada bank jenis ini tentu ada biaya adminnya. Jika ingin bebas biaya admin bisa menggunakan Flip, aplikasi transfer antar bank gratis yang pernah ada di Indonesia.
Bank Asing
Bank yang berupa cabang dari bank di Indonesia dan letaknya di Negara lain. Bisa milik swasta bisa juga milih pemerintahan negara asing. Untuk kepemilikannya secara utuh dipegang pihak luar negeri.
Bank Pemerintah
Bank ini tentunya adalah jenis bank yang sahamnya sebagian atau bahkan secara keseluruhan dimiliki oleh Pemerintah RI. Pihak pemerintah bisa hanya memiliki sebagian saham, bisa juga mayoritas saham, hingga secara keseluruhan saham memang dimiliki Pemerintah.
Bank Swasta Nasional
Untuk bank swasta nasional sendiri pemegang saham terbesar adalah pihak swasta nasional, akta pendirian bank ini pun juga dipegang swasta. Sementara pembagian keuntungannya juga diperuntukkan pihak swasta nasional. Bank ini dibedakan lagi menjadi dua, ada bank swasta nasional devisa dan non-devisa. Keduanya memberikan dan menyediakan layanan perbankan secara lengkap bagi para nasabahnya.
Bank Koperasi
Bank koperasi ini merupakan jenis bank dimana pemegang sahamnya adalah pihak perusahaan yang berbadan hukum koperasi. Setiap pelaksanaan kegiatan perbankan di bank ini berdasarkan asas dan prinsip koperasi.
Itulah jenis-jenis bank yang terbagi atas fungsi dan kepemilikannya. Biasanya, kita akan menggunakan Bank Umum untuk kepentingan transaksi sehari-hari. Namun, Bank Umum sendiri terdiri atas entitas yang berbeda-beda, seperti Bank Mandiri, BCA, BNI, dan lain sebagainya. Oleh karena itu, Anda pasti akan sering menjumpai perbedaan jenis bank antar pengirim dan penerima. Perbedaan bank ini tentu akan membuat Anda harus membayar biaya administrasi supaya transfer bisa berjalan lancar. Nah, untuk mengatasi biaya transfer itu Anda bisa menggunakan aplikasi transfer uang terpercaya, yaitu Flip.
Sebagai aplikasi pengiriman uang antar bank, Flip sudah mendapatkan lisensi dari Bank Indonesia. Lisensi ini berlaku sejak sejak tanggal 4 Oktober 2016 dengan nomor 18/196/DKSP/68. Adanya lisensi dari BI bisa menjadi bukti bahwa proses transfer antar bank bisa Anda lakukan dengan aman bersama Flip. Jadi, Anda tidak perlu khawatir untuk menggunakan Flip karena masalah keamanan dan legalitasnya.
Selain itu, transfer antar bank dengan Flip sudah mengakomodasi lebih dari 100 bank Indonesia dan sudah digunakan lebih dari 6 juta pengguna. Tidak hanya transfer, urusan top up e-wallet, membeli pulsa dan paket data, bahkan transfer uang ke luar negeri, juga bisa Anda selesaikan menggunakan Flip. Bersama Flip, nikmati kemudahan transfer antar bank dengan mudah, nyaman, dan pastinya aman!