Operator seluler Telkomsel mulai mengalihkan seluruh layanan jaringan 3G ke jaringan 4G LTE pada tahun ini.
Upgrade jaringan ini dimaksudkan untuk menawarkan pengalaman internet yang lebih cepat, streaming musik atau video tanpa buffering, maupun bermain game tanpa lag.
"Tahun ini, Telkomsel akan melakukan percepatan upgrade (peningkatan/pengalihan) layanan jaringan 3G ke 4G/LTE," kata Direktur Utama Telkomsel Hendri Mulya Syam dalam keterangan tertulisnya.
Tentunya, Telkomsel akan melakukan langkah migrasi jaringan secara bertahap pada semua layanan 3G di seluruh wilayah Indonesia. Langkah ini akan secara khusus diprioritaskan untuk wilayah yang sudah memiliki infrastuktur layanan 4G/LTE. Jadi, sinyal 3G Telkomsel akan mulai dimatikan tahun ini, dan tak lagi dapat digunakan lagi oleh pelanggan Telkomsel di seluruh Indonesia.
Karena itu, pelanggan Telkomsel 3G pun harus mengganti SIM card mereka dengan SIM card yang mendukung 4G.
Cara tukar SIM Card 4G Telkomsel
Untuk itu, Telkomsel mengajak pelanggan yang masih menggunakan layanan 3G untuk segera beralih ke layanan 4G LTE. Pengguna dapat melakukan beberapa cara untuk untuk melakukan upgrade kartu SIM non-4G ke uSIM 4G Telkomsel, baik secara online maupun offline.
Kabar baiknya, cara penggantian kartu SIM 2G/3G Telkomsel ke 4G di atas bersifat gratis sehingga pengguna tidak akan dipungut biaya apa pun.
Bahkan Telkomsel akan memberikan bonus paket data 5 GB bagi setiap pelanggan yang baru saja berganti dari SIM 2G/3G ke 4G.
Ada beberapa cara tukar SIM card 4G Telkomsel yang bisa dilakukan oleh pelanggan, berikut adalah beberapa di antaranya.
Tukar SIM card 4G Telkomsel dari website
Telkomsel menyediakan layanan online untuk menukar kartu SIM 2G/3G pengguna menjadi kartu 4G. Layanan tersebut dapat diakses dengan mengunjungi situs web resmi Telkomsel, tanpa perlu datang ke GraPari.
Berikut cara tukar SIM card 4G Telkomsel lewat website:
- Buka web resmmi Telkomsel di URL tsel.me/usim.
- Isi data pribadi yang diminta, seperti nomor Telkomsel, nama lengkap, alamat, serta e-mail.
- Apabila proses pengajuan penukaran kartu SIM berhasil, Telkomsel akan mengirimkan kartu SIM 4G Telkomsel ke alamat yang dicantumkan pelanggan tadi.
Tukar SIM card 4G Telkomsel lewat GraPari
Telkomsel turut menyediakan layanan secara offline melalui gerai GraPari yang tersebar di beberapa wilayah di Indonesia.
Tidak hanya menawarkan layanan customer service, GraPari juga memungkinkan pengguna untuk menukarkan uSIM 4G secara mandiri di mesin MyGrapari yg tersedia di sana.
Untuk mencari lokasi Grapari terdekat, bisa mengunjungi situs Telkomsel di tautan berikut ini.
Tukar SIM card 4G di Mobile Grapari Telkomsel
Selain Grapari, Telkomsel juga menyediakan layanan mobile Grapari untuk lebih mendekatkan diri dengan pelanggan.
Sedikit berbeda dengan gerai GraPari, layanan yang satu ini dilakukan pada mobil warna merah Telkomsel yang berkeliling untuk menjangkau pelanggan.
Salah satu layanan yang ditawarkan pada gerai keliling ini termasuk penukaran kartu SIM 2G/3G ke uSIM 4G.
Outlet bertanda khusus
Jangkauan layanan yang disediakan Telkomsel semakin luas dengan hadirnya outlet-outlet Telkomsel bertanda khusus. Apabila menjumpai outlet yang disertai tanda khusus "Ganti Kartu Anda ke 4G Sekarang", maka pengguna dapat mengajukan kartu sim 2G/3G ke 4G.
Telkomsel Distribution Center (TDC)
Penukaran kartu 2G/3G Telkomsel ke usim 4G juga bisa dilakukan melalui Telkomsel Distribution Center (TDC). TDC sendiri merupakan mitra Telkomsel untuk distribusi penjualan pulsa ataupun layanan M-Kios.