Saat ini Gmail menjadi pilihan pengguna dalam membuat email, mengingat Gmail menawarkan banyak kemudahan dan keamanan.
Apalagi saat ini para pekerja dan siswa wajib memiliki akun email untuk menunjang produktivitas.
Kini Anda bisa membuat akun Gmail dengan mudah melalui komputer PC dan HP. Berikut caranya:
Cara Membuat Akun Gmail di PC
1. Pertama, kalian bisa membuka browser lalu akses situs www.gmail.com.
2. Setelah itu kalian bisa langsung klik "create an account", dan kemudian akan muncul sebuah kotak menu.
3. Selain itu, kalian juga dapat langsung masuk ke alamat https://accounts.google.com/signup, kemudian isi data diri kalian, seperti nama depan, nama belakang, username, dan password.
4. Pada isian setelah nama, kalian juga akan diminta untuk menuliskan username. Kalian bisa memilih sendiri apa username yang akan digunakan.
5. Apabila username yang kalian pilih terdapat keterangan "That username is taken. Try another." Ada beberapa kemungkinan yang terjadi misalnya saja username sudah digunakan orang lain, atau mirip dengan milik orang lain.
6. Nah, bila kalian mengalami hal semacam ini, kalian bisa mengakalinya dengan mengubah sedikit username tersebut, misalnya dengan menambah angka. Selain itu, kalian juga bisa mencoba username yang lain.
7. Setelah memilih username, klik next dan Isi semua kolom yang belum terisi dengan benar. Dalam kolom data diri tersebut, terdapat pula data yang bersifat opsional seperti nomor HP dan akun recovery. Sehingga, kalian bebas apakah mau mengisinya atau tidak.
8. Klik Next Step, lalu akan muncul agreement, atau kotak persyaratan, klik pada "I Agree".