Find Us On Social Media :

BinarGO, Platform Pembelajaran Skill Digital dengan Konten Video

By Rafki Fachrizal, Senin, 7 Februari 2022 | 18:45 WIB

Alamanda Shantika (founder Binar Academy)

Startup edtech Binar Academy baru-baru ini merilis BinarGO, platform pembelajaran digital berbasis edutainment di dalam aplikasi Binar Academy.

Platform ini memberikan konten edukasi secara terstruktur dan menyenangkan yang didasarkan pada masalah praktis yang terjadi di industri digital di Indonesia.

Seiring dengan bertumbuhnya industri digital di Indonesia, banyak orang yang ingin berganti karir atau mendapatkan pekerjaan di bidang teknologi.

Namun banyak yang tidak tahu harus mulai dari mana serta beberapa opsi pembelajaran terlalu mahal untuk mereka.

Terkadang masyarakat awam bingung memilih opsi pembelajaran sesuai kebutuhannya. Setiap orang juga memiliki cara belajar yang berbeda sehingga kegiatan belajar bisa jadi terasa membosankan apabila dilakukan dengan metode yang umum.

BinarGO membawakan materi untuk menunjang skill digital dalam bentuk video cerita dan ditambah dengan bacaan yang mudah dicerna serta kuis untuk mengukur pemahaman. 

Pengguna bisa mengatur alur materi yang ingin dipelajari, dan memilih paket sesuai kebutuhan belajar masing-masing.

Dengan menggunakan video, ada banyak cara kreatif dalam menyampaikan ilmu sehingga user dapat benar-benar memahami materi pembelajaran.

BinarGo juga menawarkan akses mudah bagi penggunanya, di mana hanya bermodal smartphone dan koneksi internet pengguna bisa belajar kapan saja dan dimana saja.

Dengan akses yang mudah ini pengguna dapat dengan bebas mengatur jadwalnya sendiri sehingga mengurangi tekanan selama proses pembelajaran berlangsung.

Tidak ada tekanan untuk menyelesaikan proses belajar dengan kecepatan yang sama dengan orang lain.

Fokus pengguna juga menjadi lebih baik dengan lebih sedikit gangguan atau interupsi dari rekan kerja atau tugas lainnya.

Sesuai dengan visinya, Binar Academy ingin menciptakan pengalaman belajar mudah dan menyenangkan melalui BinarGo dengan akses gratis untuk pengguna yang ingin belajar mulai dari dasar.