Find Us On Social Media :

Begini Cara Aksesmu Manfaatkan Teknologi Google Cloud untuk Digitalisasi Warung

By Liana Threestayanti, Rabu, 23 Februari 2022 | 17:00 WIB

Ilustrasi aplikasi Aksesmu.

Memanfaatkan infrastruktur dan teknologi Google CloudAksesmu membantu digitalisasi kios atau warung milik keluarga di lebih dari tiga ribu kabupaten dan membantu membuka sumber pendapatan baru.

Di Indonesia, membuka warung adalah bidang usaha ritel yang kerap dipilih rumah tangga berpenghasilan rendah dan menengah. Hal ini dimungkinkan karena warung dijalankan di lokasi milik sendiri sehingga dapat menghemat biaya sewa tempat. Sementara barang yang dijajakan berupa makanan dan kebutuhan sehari-hari dengan harga terjangkau. 

Namun usaha warung seperti ini umumnya menghadapi tantangan keterbatasan arus kas dan ruang penyimpanan persediaan barang. Dan sekarang, masalah ini diperburuk dengan munculnya pandemi yang berkepanjangan. Menurut Bank Indonesia, pandemi telah mengakibatkan terjadinya dampak buruk terhadap 87,5% perusahaan mikro, kecil dan menengah (UMKM), dengan  93,2% di antaranya mengalami penurunan dalam penjualan.

Membangun Kemitraan Menguntungkan dengan Warung

Aksesmu yang dikelola oleh PT. Sumber Trijaya Lestari merupakan platform digital yang mendukung usaha warung di 28 provinsi dan 3.071 kabupaten. Platform ini menyediakan hypermart virtual satu atap yang dapat diakses oleh pemilik warung melalui telepon seluler. 

Dengan login ke platform Aksesmu, sebelum melakukan pemesanan, para pemilik warung dapat memilih produk dari ratusan bahan makanan dan barang-barang kebutuhan pokok yang disebut Aksesmu ditawarkan dengan harga yang bersaing. 

Selanjutnya, di hari yang sama, Aksesmu akan mengirimkan barang-barang pesanan ke warung dari lokasi penyimpanan stok (stock point) yang berada dalam radius 10 kilometer, tanpa biaya tambahan.

“Misi Aksesmu adalah menciptakan kemitraan yang saling menguntungkan dan membangun ekosistem distribusi produk yang efektif untuk usaha mikro dan kecil Indonesia,” jelas Hans Harischandra, Direktur, PT. Sumber Trijaya Lestari. 

Menurut Hans, yang sering terjadi adalah saat persediaan menipis, pemilik warung terkadang harus menutup warungnya dan pergi ke toko grosir atau pasar untuk membeli persediaan baru. Kegiatan ini sangat menghabiskan waktu dan mengakibatkan hilangnya kesempatan untuk berdagang. 

“Saat para pemilik warung mengalami kesulitan dalam membeli persediaan akibat pemberlakuan kebijakan pembatasan sosial, kami merasa perlu untuk merespon dan membantu para pemilik warung dalam mengadopsi teknologi baru guna mengembangkan sumber pendapatan mereka,” imbuh Hans.

Manfaatkan Berbagai Teknologi Google Cloud

Platform Aksesmu sepenuhnya menggunakan infrastruktur dan kecanggihan teknologi basis data yang saling terhubung (advanced relational database technology) dari Google Cloud yang aman dan terukur.