Find Us On Social Media :

Berkat Big Data, Telkomsel Kini Punya Bisnis Baru. Apa itu?

By Wisnu Nugroho, Jumat, 4 Mei 2018 | 22:25 WIB

Untuk industri e-commerce, Telkomsel bisa menyajikan informasi, layanan e-commerce yang paling populer di kalangan pelanggan Telkomsel. Untuk industri transportasi online, Telkomsel bisa melihat waktu optimal untuk melakukan promo. “Penyedia transportasi online ini memang memiliki data internal, namun mereka juga butuh data kompetitor mereka” tambah Metra.

Pendek kata, hampir semua industri sebenarnya bisa memanfaatkan data tersebut.

Telkomsel pun membuka berbagai kemungkinan skema bisnis. Pembebanan biaya bisa berdasarkan frekuensi data yang ditarik oleh mitra Telkomsel. Atau, biaya juga bisa menggunakan skema berlangganan. Bahkan terbuka kemungkinan untuk melakukan kerjasama yang lebih strategis seperti revenue sharing. “Kami telah melakukan kerjasama seperti ini dengan beberapa institusi” tambah Metra.

Dari cerita Telkomsel ini, terlihat manfaat big data bukan cuma untuk internal, namun juga eksternal. Nah, apakah perusahaan Anda siap memanfaatkan big data?