Find Us On Social Media :

Infobip Resmi Luncurkan Data Center Bernama ID1 di Indonesia

By Rafki Fachrizal, Kamis, 23 Juni 2022 | 14:55 WIB

Ilustrasi Data Center Perusahaan

Layanan Mobile Identity

Selain data center, Infobip juga akan segera meluncurkan layanan Mobile Identity di Indonesia, untuk memberikan perlindungan terhadap privasi data pelanggan, meningkatkan pengalaman pengguna, dan keterlibatan konsumen.

Layanan Mobile Identity ini merupakan generasi baru dari layanan otentikasi, verifikasi, dan identifikasi yang sangat aman bagi perusahaan untuk menciptakan pengalaman pelanggan dalam ekosistem yang aman bagi pelanggan seluler.

Dengan memanfaatkan layanan Mobile Identity milik Infobip, perusahaan dapat mengintegrasikan solusi-solusi seperti Silent Mobile Verification (SMV), Sim-swap (SS), Know-your-customer (KYC) dan Number Share ke alur kerja operasi saat ini dalam satu platform API dengan cepat dan mudah.

Layanan ini dibuat untuk perusahaan yang mengutamakan keamanan dan jenis industri yang membutuhkan standar perlindungan pelanggan yang lebih dalam pekerjaan harian mereka.

Melalui layanan Mobile Identity ini, Infobip menargetkan untuk membantu operator seluler lokal menciptakan pendapatan baru dan sebagai sumber yang aman untuk melakukan autentikasi pelanggan dengan solusi yang dikembangkan sendiri oleh Infobip, yaitu iGate.

Dengan solusi ini, Mobile Network Operator (MNOs) dapat lebih mudah melewati kerumitan dan penyediaan sumber daya dalam mengembangkan API baru untuk mengaktifkan layanan Mobile Identity, memungkinkan percepatan penyediakan layanan untuk pasar.

“Infobip telah menjadi penyokong utama bagi Mobile Network Operator dengan layanan Mobile Identity-nya yang dibangun untuk menyediakan lingkungan yang lebih aman bagi perusahaan dan pelanggan mereka. Kami berkomitmen untuk memperluas cakupan layanan dengan keamanan dan otentikasi yang maksimal dengan bekerja sama dengan banyak Mobile Network Operator di seluruh dunia,” papar Ante Pamukovic, VP Revenue APAC, Infobip.

“Melalui peluncuran data center Infobip di Indonesia, saat ini kami berada dalam posisi yang kuat untuk menawarkan waktu layanan yang lebih andal, yang semuanya disesuaikan dengan peraturan privasi data di kawasan global dan lokal. Kami berharap dapat bekerja sama dengan Mobile Network Operator di Indonesia dan kawasan Asia Pasifik untuk menghadirkan pengalaman pelanggan dan keamanan yang unggul kepada public,” tambah Ante.

Baca Juga: Terbesar di Indonesia, Data Center NTT Berkapasitas Hingga 45MW