Find Us On Social Media :

Lupakan NGL Link, Instagram Uji Coba Fitur Keren Lainnya Notes

By Rizal, Sabtu, 25 Juni 2022 | 11:30 WIB

Instagram Stories

Saat ini Instagram sedang menguji coba fitur terbaru "Notes" yang mirip Instagram Stories (IG Stories). Tentunya, fitur baru "Notes" tidak kalah menarik dengan NGL Link yang sempat viral kemarin.

Nama "NGL" sendiri adalah singkatan dari kata slang atau bahasa informal "Not gonna lie" atau dalam bahasa Indonesia berarti "Enggak akan bohong". Berkat NGL Link Instagram, para penggunanya dapat mengungkapkan perasaan tanpa harus takut dihakimi dan saling berkirim pesan rahasia, tanpa perlu menyantumkan nama. 

Fitur Instagram Notes itu memungkinkan pengguna berbagi pemikiran dan pengalamannya melalui catatan atau dalam bentuk teks.

Juru bicara Meta Platforms Inc mengatakan saat ini uji coba fitur Instagram Notes dilakukan secara terbatas pada sejumlah pengguna.

"Kami selalu mencari cara untuk membantu Anda terhubung dengan lebih baik di Instagram. Kami sekarang sedang menguji Notes sehingga orang dapat dengan cepat berbagi pemikiran dengan teman-teman mereka," kata juru bicara Meta seperti dikutip Tech Crunch.

Salah seorang pengguna Ahmed Ghanem yang telah menguji coba fitur itu pun membagikan beberapa tangkapan layar dari fitur Instagram Notes. Hasilnya, Instagram Notes akan muncul di bagian atas Direct Message (DM) Instagram.

Dengan fitur itu, pengguna dapat menuliskan catatan hingga 60 karakter dan membagikannya kepada teman dekat (close friends) atau orang yang diikuti balik oleh pengguna (follow back).

Fitur Instagram Notes itu mirip dengan mode "create" di Instagram Stories yang memungkinkan pengguna membuat posting berbentuk teks dan akan menghilang dalam waktu 24 jam.

Perbedaannya, mode "create" muncul di halaman muka pada IG Stories. Sedangkan, fitur "Notes" hanya akan muncul di jendela direct message (DM). Ketika membuka DM, Anda akan melihat baris baru di bagian atas.

Ada keterangan "Notes" dengan ikon "+" untuk opsi "Leave a note" (tinggalkan pesan). Nantinya, setiap notes yang diunggah pengguna akan muncul selama 24 jam di laman direct message itu. Teman dekat atau orang yang menerima notes ini dapat membalasnya melalui pesan.

Fitur ini diharapkan dapat membantu menampilkan pesan penting dari pengguna kepada teman dekatnya.

Apa itu NGL Link?