Find Us On Social Media :

Ranking Satu di 2022 Indonesia Best Workplaces, Ini Kunci Sukses Cisco

By Liana Threestayanti, Selasa, 5 Juli 2022 | 13:00 WIB

Cisco berhasil meraih peringkat pertama dalam Indonesia Best Workplaces 2022 yang diselenggarakan oleh Great Place to Work®. Ternyata ini rahasianya.

Cisco juga telah meluncurkan program “Day for Me” di mana karyawan meluangkan waktu untuk diri mereka sendiri pada hari-hari yang telah ditentukan. Program lain seperti Time2Give juga memberikan kesempatan bagi karyawan untuk menemukan makna dan tujuan di luar pekerjaan sehari-hari mereka dan menginvestasikan waktu dan sumber daya mereka ke dalam kegiatan nirlaba, pendampingan, penggalangan dana, dan pemberian kembali kepada komunitas pilihan.

“Sumber daya manusia terus menjadi fokus perusahaan dari semua yang kami lakukan di Cisco,” kata Anupam Trehan, Senior Director People & Communities for Asia Pacific, Japan, and Greater China at Cisco. 

“Kami tanpa henti berfokus untuk menciptakan lingkungan yang tepat bagi karyawan untuk menjadi diri mereka sendiri, berkembang, dan mengembangkan karier mereka,” Anupam menambahkan. Menurutnya, perusahaan sangat yakin bahwa Conscious Culture adalah pembeda utama untuk mencapai tujuan tersebut. 

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai Sertifikasi Great Place to Work 2022 di sini.