Find Us On Social Media :

Inilah Cara Download Windows 10 dan Buat Windows 10 Installation Media

By Cakrawala, Rabu, 3 Agustus 2022 | 23:30 WIB

Anda sewajarnya perlu download Windows 10 dan buat Windows 10 installation media untuk menginstal ulang Windows 10 secara bersih. Berikut cara download Windows 10 dan cara buat Windows 10 installation media.

Salah satu cara untuk mengembalikan Windows 10 pada suatu PC ke awal — menyerupai kondisi Windows 10 saat awal PC bersangkutan digunakan — adalah dengan memanfaatkan fitur reset yang disertakan Windows 10. Salah satu cara lain adalah dengan menginstal ulang Windows 10 yang dimaksud secara bersih alias clean install. Dengan cara ini, setelah menghapus instalasi Windows 10 yang sudah ada, Anda kemudian melakukan instalasi baru Windows 10. Anda sewajarnya perlu download Windows 10 dan buat Windows 10 installation media untuk keperluan tersebut.

Selain untuk menginstal ulang secara bersih, Windows 10 installation media tentunya juga bisa digunakan untuk menginstal Windows 10 di PC yang belum memiliki sistem operasi. Berikut InfoKomputer akan sampaikan cara dari download Windows 10 sampai buat Windows 10 installation media. Anda membutuhkan USB flash drive untuk keperluan yang dimaksud. Selain itu, Anda juga membutuhkan lisensi yang sesuai agar nantinya bisa menggunakan Windows 10 yang diinstal secara resmi.

Cara download Windows 10 dan cara buat Windows 10 installation media yang InfoKomputer sampaikan adalah yang memanfaatkan situs resmi Microsoft. Dengan kata lain, file yang di-download dan dipakai pada cara yang dibagikan adalah yang dari situs resmi Microsoft alias file resmi dari Microsoft. Berikut adalah cara download Windows 10 dan cara buat Windows 10 installation media. Terdapat sekitar sepuluh langkah yang perlu dilakukan.

1. Buka browser dan masuk ke www.microsoft.com/en-us/software-download/windows10.

2. Klik [Download Now] dan tunggu sampai file selesai di-download.

3. Jalankan file yang di-download, dalam kasus ini adalah "MediaCreationTool21H2.exe".