Samsung Galaxy Z Fold4 dan Galaxy Z Flip4 diprediksi akan memiliki ukuran yang relatif kecil dengan baterai yang jauh lebih besar serta lipatan layar yang kurang terlihat. Sedangkan, Samsung Galaxy Z Fold4 memiliki aspek rasio layar yang ditingkatkan dan panel luar yang lebih lebar.
Samsung Galaxy Z Fold4 dan Galaxy Z Flip4 akan mengusung chipset Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1.
Di kesempatan yang sama, Samsung akan memperkenalkan jam tangan pintar terbarunya yang terdiri dari Galaxy Watch 5 dan Galaxy Watch 5 Pro seperti dikutip situs 9to5google.
Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 4
Samsung Galaxy Z Fold 2
Samsung akan meluncurkan flagship terbarunya HP lipat Samsung Galaxy Z Fold 4. Bocoran spesifikasi itu pun mulai menyeruak di platform perbandingan (benchmark) Geekbench.
Samsung Galaxy Z Fold 4 itu memiliki nomor model SM-F936U di situs web Geekbench. Laman Geekbench itu mengungkap Samsung Galaxy Z Fold 4 memiliki skor 1351 untuk tes single core dan 3808 untuk tes multi core.
Samsung Galaxy Z Fold 4 mengusung chipset Snapdragon 8+ Gen 1 dan RAM 12GB seperti Galaxy Z Fold 3 sebelumnya.
Qualcomm mengklaim chipset Snapdragon 8+ Gen 1 menawarkan kinerja CPU dan GPU 10 persen lebih cepat dan efisiensi dayanya naik 30 persen untuk CPU dan GPU seperti dikutip Gizchina.
Bocoran sebelumnya, mengungkap Samsung Galaxy Z Fold 4 mengusung kapasitas ROM 1TB, menjadikannya yang tertinggi untuk kelas ponsel layar lipat.
Samsung Galaxy Z Fold 4 diperkirakan meluncur pada Agustus nanti, bersamaan dengan ponsel lipat clamshell Samsung Galaxy Z Flip 4.
Samsung Galazy Z Fold 3