Find Us On Social Media :

LG Q6 (LGM700DSK): Usung Layar FullVision dan Resolusi Full HD+

By Dayu Akbar, Selasa, 8 Mei 2018 | 12:53 WIB

Melalui seri Q6, LG menghadirkan tampilan layar menarik dengan konsep bezel-less. Konsepnya berbeda dengan layar pada flagship Samsung seri Edge. Di sini LG memaksimalkan ukuran layar dengan meminimalkan ukuran bezel sehingga layar terlihat penuh.

Menariknya, konsep bezel-less ini terlihat pada semua sudut dengan tampilan yang dibuat membulat di tiap sisi. Ini membuat tombol back, home, dan recent, ditampilkan secara virtual. Anda sendiri bisa menambahkan tombol fungsi tersebut sampai lima tombol fungsi yang bisa diatur sesuai selera.

Selain memiliki keunggulan tampilan yang luas, desain ini membuatnya tetap ramping. Meski memiliki layar berukuran 5,5 inci, Anda seperti memiliki smartphone berukuran 5 inci. Bodi dibalut aluminium yang telah mendapat sertifikasi militer, membuatnya lebih kokoh dan tetap ringan.

Dibalut dengan teknologi FullVision, layar tersebut memiliki resolusi FHD+ atau 2.160 x 1.080 pixel dengan aspect ratio 18:9. Di satu sisi, ini membuat tampilan menjadi penuh dan luas. Di sisi lain rasio tersebut tidak umum sehingga beberapa aplikasi tidak akan ditampilkan secara penuh. Pasalnya aplikasi tersebut hanya mendukung rasio standar 16:9. Untungnya, LG menyediakan pengaturan agar pengguna bisa menentukan pilihan rasio yang dimanfaatkan yaitu 16:9, 16,7:9, serta 18:9.

Beralih ke kamera, LG Q6 sebagai versi sederhana dari LG G6, menyediakan fasilitas standar pada kamera depan maupun belakang. Kamera belakang (utama) hanya ada satu dan memiliki resolusi tiga belas megapixel. Tidak banyak fitur yang disediakan aplikasi kamera. Begitu pula pada kamera depan yang sering digunakan untuk selfie. Hanya saja, kamera depan memberikan pilihan mode normal dan wide agar pengguna bisa mengambil gambar dengan sudut pandang yang lebih luas. Ini tidak hanya berlaku saat mengambil foto, tetapi juga saat merekam video.

LG Q6 memang tidak menyediakan sensor fingerprint, tetapi sebagai gantinya disediakan fitur face recognition. Fitur ini akan membangunkan lock screen dengan cara menghadapkan wajah ke kamera depan. Sedangkan fitur khas LG seperti Knock On dan Knock Code untuk membuka layar masih tetap disertakan.

Upscaling

Karena memiliki aspect ratio yang “tidak lazim”, fitur upscaling memberikan pilihan agar pengguna bisa menentukan sendiri aspect ratio yang diinginkan.

Hasil uji

AnTuTu Benchmark 6.2.7 - Score 34658
PCMark for Android 2.0.3715 - Work Performance Score 3275
PCMark for Android 2.0.3715 - Work 2.0 battery life 5 jam 34 menit
3DMark Android Edition 1.7.3516 - Ice Storm 6861
3DMark Android Edition 1.7.3516 - Ice Storm Extreme 4616
3DMark Android Edition 1.7.3516 - Ice Storm Unlimited 7764
GeekBench 4 - Single Core 481
GeekBench 4 - Multi Core 1906

Kesimpulan