Find Us On Social Media :

BenQ Luncurkan Monitor Gaming Imersif MOBIUZ di Indonesia, Harganya?

By Adam Rizal, Sabtu, 19 November 2022 | 15:40 WIB

Layar BenQ MOBIUZ

Untuk harga, layar monitor BenQ EX270QM dijual mulai Rp17 jutaan. Sedangkan, layar monitor BenQ EX270M dijual mulai dari Rp9.7 jutaan.

Layar BenQ MOBIUZ

Dampak Covid-19 

Penjualan BenQ di Indonesia untuk segmen B to B turun selama pandemi Covid-19 karena sektor pemerintahan menahan belanjanya. Berbeda dengan segmen B to C yang mengalami peningkatan. Karena itu, BenQ menghadirkan produk-produk baik layar dan proyektor yang menjawab kebutuhan pengguna. 

"Penjualan turun 30 persen selama pandemi karena pemerintah menahan belanjanya. Pemerintah jika belanja bisa langsung ratusan unit. Berbeda dengan segmen B to C," ujarnya.

Penjualan BenQ di Indonesia masih didominasi penjualan Proyektor yang memberikan kontribusi sebesar 60 persen. Sisanya datang dari layar dan board. 

"Penjualan kami meningkat pesat melalui marketplace atau pasar online. Produk-produk BenQ makin laris di masyarakat," ujarnya.