Find Us On Social Media :

Bagaimana Cara Daftarkan Alamat Rumah atau Kantor di Google Maps?

By Adam Rizal, Jumat, 20 Januari 2023 | 13:00 WIB

Google Maps

Saat ini Google Maps menjadi layanan navigasi terpopuler di masyarakat untuk mencari lokasi atau pergi ke suatu tempat.

Yang jadi masalah adalah jika alamat yang Anda ingin tuju seperti rumah Anda tidak terdaftar di Google Maps.

Cara mendaftarkan alamat rumah Anda atau teman Anda di Google Maps sangat mudah sehingga keluarga atau kerabat bisa dengan mudah menemukan alamat Anda tanpa perlu khawatir tersasar.

Berikut cara mendaftarkan alamt rumah di Google Maps melalui HP yang dihimpun dari berbagai sumber:

1. Buka aplikasi Google Maps yang ada di ponsel.

2. Klik fitur Contribute di tab bagian bawah dan klik Add Place.

3. Selanjutnya Anda akan disajikan halaman untuk mengisi lokasi yang hendak didaftarkan di Google Maps.

4. Isi nama, kategori, alamat dengan lengkap.

5. Tandai lokasi dengan pin di Google Maps.

6. Jika sudah selesai, klik tombol Submit. Tunggu sampai lokasi telah terdaftar di Google Maps.

Tak hanya lewat HP, Anda juga dapat mendaftarkannya menggunakan PC. Berikut caranya:

1. Buka situs Google Maps.