Find Us On Social Media :

Transaksi Meningkat!Ini Daftar Produk Terlaris di Tokopedia Tahun Lalu

By Adam Rizal, Jumat, 3 Februari 2023 | 14:00 WIB

Tips Memulai Usaha di Tokopedia.

Tokopedia mengungkapkan permintaan masyarakat menggunakan aplikasi belanja online Tokopedia terus meningkat pada tahun lalu dan kategori belanja terpopuler di Tokopedia adalah produk rumah tangga, makanan dan minuman, kesehatan, elektronik dan fesyen.

Fitur Dilayani Tokopedia mencatatkan transaksi yang meningkat 2,5 kali lipat denngan produk yang paling banyak dibeli adalah popok anak, sembako dan detergen.

Sementara itu layanan Tokopedia NOW! juga meningkat lebih dari 10 kali lipat dengan produk terlaris adalah beras, telur ayam, mie instan dan roti.

“Penjualan voucher makanan di Tokopedia meningkat hingga 6,5 kali lipat. Peningkatan signifikan pun terjadi di penjualan tiket event sebesar lebih dari 15 kali lipat,” kata Head of External Communications Tokopedia, Ekhel Chandra Wijaya.

Masyarakat juga dapat membayar pajak lewat Tokopedia, menyusul pembayaran pajak PBB dan E-Samsat meningkat di Tokopedia pada tahun lalu.

Tokopedia terus bertransformasi menjadi super ecosystem dengan mendorong pertumbuhan bisnis yang konsisten dan berkelanjutan.

Transaksi Online Travel

Ilustrasi Tokopedia

Ketika liburan akhir tahun tiba, masyarakat cenderung momen liburan untuk wisata bersama dengan keluarga atau teman ke destinasi yang diinginkan.

Untuk mempersiapkan kebutuhan wisata, seperti tiket akomodasi, saat ini masyarakat bisa membelinya secara online.

Karena itu, platform digital seperti Tokopedia pun mengalami lonjakan transaksi untuk kategori Travel menjelang libur akhir tahun.

“Transaksi di kategori Travel di Tokopedia rata-rata melonjak hampir 3,5 kali lipat menjelang akhir tahun ini,” ungkap Travel and Entertainment Business Senior Lead Tokopedia, Mirna Puspita.

Tren Transaksi Online Travel di Tokopedia